Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CR-V Kembali Meraih 5 Bintang ASEAN NCAP

Nabiel Giebran El Rizani - Senin, 19 November 2018 | 07:30 WIB
Ilustrasi Honda CR-V 1.5 Turbo
Rianto Prasetyo / GridOto.com
Ilustrasi Honda CR-V 1.5 Turbo

Jip.co.id - Honda CR-V baru saja mendapat dua penghargaan bergengsi di bidang keselamatan.

Tepatnya penghargaan di ajang ASEAN NCAP (ASEAN New Car Assessment Program) Grand Prix Awards 2018 di Karawang, Jawa Barat, 15 November 2018. 

Penghargaan untuk Honda CR-V diberikan untuk kategori “Best Safety Performance for Child Occupant Protection (perlindungan anak)” dan  “Excellent Award – Consistent 5 Star”.

Setelah mempertahankan rating keselamatan 5 bintang (tertinggi) untuk Honda CR-V generasi keempat dan kelima.

(BACA JUGA: Pilihan SUV Mewah Bekas Dari Jepang, Enggak Kalah Dari Mobil Eropa)

Honda CR-V dinilai memberikan perlindungan terbaik untuk penumpang anak-anak berdasarkan penilaian terhadap uji tabrak depan, samping, dan instalasi Child Seat.

Di kategori ini, Honda CR-V meraih rating 5 bintang dengan poin tertinggi yaitu 44.76 dari nilai maksimum 49.00.

Sementara untuk perlindung terhadap penumpang dewasa, Honda CR-V juga meraih rating 5 bintang.

Berdasarkan uji tabrak yang meliputi tabrak depan, tabrak samping dan Head teknologi perlindungan kepala. 

Ilustrasi saat Honda CR-V uji tabrak
Istimewa
Ilustrasi saat Honda CR-V uji tabrak
(BACA JUGA: Suzuki Ignis GL Dengan Gaya Off-Road)

Di kategori ini Honda CR-V meraih poin 34.02 dari nilai maksimum 36.00.

Selain itu, rating 5 bintang juga diraih Honda CR-V di kategori “Advanced Safety Assist Technology” yaitu kelengkapan fitur-fitur keselamatan berteknologi canggih.

Pada kategori ini, Honda CR-V meraih point 13.47 dari nilai maksimum 18.00.

Secara total, All New Honda CR-V meraih total poin 88.80 dengan penilaian “Good” (tertinggi) untuk hampir seluruh aspek perlindungan terhadap pengemudi dan penumpang.

(BACA JUGA: Saat Pesona Mainan Mengalahkan Aslinya)

Hasil ini pula yang membuat Honda CR-V berhak kembali mendapatkan rating 5 bintang dari ASEAN NCAP.

Selain All New Honda CR-V, beberapa model Honda lainnya juga telah diuji oleh ASEAN NCAP dan meraih standar tinggi untuk tingkat keselamatannya. 

 

Honda Prospect Motor menerima penghargaan dari ASEAN NCAP
Istimewa
Honda Prospect Motor menerima penghargaan dari ASEAN NCAP
Misalnya Honda BR-V, Honda HR-V, Honda Jazz, Honda Civic dan Honda City yang meraih rating 5 bintang untuk perlindungan penumpang dewasa dan 4 bintang untuk perlindungan penumpang anak.

Menurut Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor, penghargaan yang diperoleh pada hasil uji tabrak ASEAN NCAP menunjukkan komitmen Honda terhadap keselamatan konsumen.

"Sesuai dengan visi Honda untuk memberikan rasa aman dan menjaga keselamatan setiap pengguna jalan," katanya dalam keterangan resmi (16/11/2018).

Editor : Nabiel Giebran El Rizani
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa