Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komunitas Mercedes Jip Indonesia, Jelajah Jawa Timur di Akhir Tahun

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 21 Desember 2018 | 14:00 WIB
Mercedes Jip Indonesia East Java Cul Tour 2018
Mercedes Jip Indonesia East Java Cul Tour 2018

Jip.co.id - Komunitas Mercedes Jip Indonesia (MJI) menggelar long touring sebagai agenda di penghujung 2018.

Acara bertemakan 'Mercedes Jip Indonesia East Java Cul Tour 2018' ini diikuti oleh 43 mobil yang akan menempuh perjalan jauh ke beberapa objek wisata di pulau jawa.

Etape awal iring-iringan MJI berangkat secara bersamaan menuju Kota Salatiga, Jawa Tengah.

Setelah sampai dan menyempatkan diri untuk beristirahat, rombongan kembali melanjutkan perjalan menunut Malang, Jawa Timur, dengan disuguhi ragam pemandangan menarik.

Perjalanan MJI ke Jawa Timur ternyata bukan yang pertama kali dilakukan.

(Baca Juga : Mercedes-Benz G550 Kreasi Brabus Sukses Tampil Keren Bergaya Militer)

Menurut Uke Setiawan selaku Ketua Panitia perjalanan tahun ini, pada 2017 lalu rombongan sudah pernah ke Jawa Timur, namun ada beberapa lokasi yang belum sempat di kunjungi, salah satunya Safari Park Prigen.

"Sengaja kita memilih Safari Park Prigen, karena kali ini banyak anggota yang mengajak keluarganya, terutama anak-anak. Jadi, mengunjungi tempat ini sangat tepat, karena sekaligus memberikan edukasi kepada anak-anak," kata Uke di Prigen, Pasuruan, Jawa Timur.

Mercedes Jip Indonesia East Java Cul Tour 2018 Meski telah melalui perjalanan panjang dari Jakarta hingga Malang, namun tidak sedikit peserta yang nampak merasa lelah.

Usai mengunjungi Safari Park Prigen, peserta akan langsung melanjutkan perjalanan menuju Bromo.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa