Selain itu, alasan hadirnya jip 4x4 secara umum dan khususnya Toyota Land Cruiser FJ40 di Bromo adalah medannya.
Jalur menuju lokasi berliku tajam, menanjak dan beberapa ada yang rusak dan berpasir.
(Baca Juga : Ini Dia Salah Satu Toyota FJ40 yang Sukses Untuk Pindah Aliran)
“Mobil jip ini jugakan sudah penggerak 4 roda jadi lebih aman lewat jalan-jalan seperti itu. Ditambah para pengemudi juga sudah hafal jalurnya,” sambung Wardoyo.
Berapa biaya naik Toyota Land Cruiser FJ40 di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru?
Anda cukup membayar Rp 600 sampai Rp 650 ribu saja.
Anda sudah bisa membawa keluarga mengunjungi 4 titik favorit kawasan TNBTS, yakni Pananjakan, Padang Savanna, Bukit Teletubbies hingga Pasir Berbisik menggunakan Toyota Land Cruiser FJ40.
“Satu mobil bisa diisi 4 sampai 5 orang penumpang, kami jemput tamu langsung di penginapannya,” kata Wardoyo, salah satu pengemudi jip Bromo kepada jip.co.id.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR