Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Beli Honda HR-V 1.5 E Special Edition atau Honda HR-V 1.8 Prestige?

Fikri Wahyudi RM - Jumat, 28 Desember 2018 | 14:27 WIB
Honda HR-V 1.5 E Special Edition dan Honda HR-V 1.8 Prestige
Jip.co.id
Honda HR-V 1.5 E Special Edition dan Honda HR-V 1.8 Prestige

Kalau dibandingkan dengan tipe Prestige, Honda HR-V 1.5 E Special Edition tak memiliki panoramic sunroof, tak tersedia 6 airbags, dan pastinya mesin dengan kapasitas lebih kecil.

Setir Honda HR-V E Special Edition sudah dilengkapi paddle shift
Fikrirm
Setir Honda HR-V E Special Edition sudah dilengkapi paddle shift

(Baca Juga : Apa Sebenarnya Yang Spesial Dari Honda HR-V E CVT Special Edition?)

4. Harga

Bicara soal harga, HR-V 1.5 E Special Edition dibanderol Rp 329,5 juta.

Ia lebih murah Rp 65,5 juta dari Honda HR-V 1.8 Prestige yang dijual dengan harga Rp 395 juta.

Oh ya, ini harga on the road DKI Jakarta di bulan Desember 2018.

Kesimpulan:

Honda HR-V 1.5 E Special Edition ini bisa menjadi pilihan menarik untuk dibeli dibanding Honda HR-V 1.8 Prestige sebagai tipe tertinggi di keluarga HR-V.

Utamanya karena Honda HR-V 1.5 E Special Edition ini memiliki tampang dan fitur hampir sama dengan Honda HR-V 1.8 Prestige.

Headlamp HR-V Special Edition sudah LED
Fikrirm
Headlamp HR-V Special Edition sudah LED

(Baca Juga : Di Penghujung Tahun, Komunitas HR-V Devotee Indonesia Bakal Touring)

Dengan tampilan dan fitur mirip, harga Honda HR-V 1.5 E Special Edition itu lebih murah Rp 65,5 juta dari Honda HR-V 1.8 Prestige.

Memang kemampuan akselerasinya Honda HR-V 1.5 E Special Edition kalah Honda HR-V 1.8 Prestige.

Ini karena kapasitas mesin dan output tenaga yang dihasilkan Honda HR-V 1.5 E Special Edition lebih kecil dari Honda HR-V 1.8 Prestige.

Namun, kapasitas mesin yang lebih kecil ini membuat efisiensi BBM onda HR-V 1.5 E Special Edition lebih baik dibanding Honda HR-V 1.8 Prestige.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa