Jip.co.id-Jeep Cherokee XJ dijual di Indonesia pada periode 1994-2000.
SUV ini dibekali beberapa pilihan mesin, tapi Jeep Cherokee XJ yang dijual di Indonesia cuma ada 2 jenis mesin.
Saat diluncurkan pertama kali di Indonesia mesin yang dipakai Jeep Cherokee XJ di Indonesia cuma satu tipe, 6-silinder segaris 4.000 cc berbahan bakar bensin dengan sistem injeksi.
Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sampai 170 dk pada 4.000 rpm.
Mesin Jeep Cherokee XJ ini dikawinkan dengan transmisi otomatis 4-speed (Limited) dan manual 5-speed (Sport).
(Baca Juga : Mesti Tahu Nih, Ini Lho Versi Pick-up dari Jeep Cherokee XJ )
Baru pada 1997 Jeep Cherokee XJ mendapatkan mesin baru yang lebih kecil, yaitu 4-silinder 2.500 cc.
Namun, mesin ini hanya dipasangkan dengan transmisi manual 5-speed.
Mesin milik Jeep Cherokee XJ terkenal tangguh dan jarang bermasalah.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR