Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bearing Roda Mobil Off-Road Lebih Cepat Rusak, Ternyata Ini Sebabnya

Nabiel Giebran El Rizani - Jumat, 15 Februari 2019 | 20:45 WIB
Dalam dunia off-road, jamak bila komponen ini cepat keausan
Dalam dunia off-road, jamak bila komponen ini cepat keausan

Jip.co.id - Keausan material pada bearing roda mobil jip off-road, bukan saja akibat usia pakai tapi bisa dari faktor lain.

Setidaknya ada lima penyebab kerusakan bearing roda jip off-road.

Air bisa jadi biang keladi paling utama, air yang masuk ke bearing akan bercampur dengan grease atau gemuk.

Grease yang bercampur dengan air akan kehilangan daya lumas, membuat gesekan semakin besar dan timbul keausan.

Sedangkan grease itu sendiri punya kontribusi besar pada kinerja bearing sebagai media pelumasan.

(Baca Juga : Mantap Sekali, Toyota Akan Keluarkan Mobil SUV RAV4 TRD Off-Road) 

 

Kondisi seperti ini sangat menyiksa untuk bearing roda
Kondisi seperti ini sangat menyiksa untuk bearing roda
Kualitas grease yang buruk tentu akan membawa dampak buruk pula, grease yang jelek kualitasnya akan mencair atau berubah kekentalannya karena panas berlebih.

Penggunaan ban besar sudah lazim buat mobil jip off-road, untuk meningkatkan kemampuannya melibas medan.

Sayangnya, pemekaran ukuran ban diikuti pula dengan membengkaknya bobot.

Hal ini membuat beban yang ditanggung bearing menjadi lebih besar dibanding dengan ban standar.

Suspensi yang rusak akan membuat roda menjadi miring, hal ini tentu akan mempengaruhi kinerja bearing.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa