Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Inspirasi Modifikasi Nissan Navara, Futuristis ala Mobil Luar Angkasa!

Nabiel Giebran El Rizani - Senin, 18 Februari 2019 | 12:15 WIB
Nissan Navara Dark Sky Concept
topspeed
Nissan Navara Dark Sky Concept

Jip.co.id - Buat kalian yang lagi cari inspirasi modifikasi Nissan Navara bisa coba satu ini.

Inspirasi modifikasi satu ini berasal dari Nissan Navara Dark Sky Concept.

Navara Dark Sky ini adalah hasil garapan Nissan United Kingdom dengan kerjasama European Space Agency (ESA).

Sesuai dengan namanya, kelir warna gelap membungkusnya dikombinasikan dengan silver.

(Baca Juga : Cicilan All New Nissan Terra Terbaru Februari 2019, Mulai Rp 10 Jutaan)

Nissan Navara Dark Sky Concept
topspeed
Nissan Navara Dark Sky Concept
Kemudian di bagian depan tampak bumper yang diubah jadi lebih agresif dan gagah.

Sentuhan LED warna merah yang membentang di bagian bumper depan ini membuatnya terlihat modern.

Selain itu di bagian lampu utama juga diubah mengunakan LED sehingga membuatnta terlihat futuristis.

Tak lupa sebuah winch yang disembunyikan di bagian bumper juga terpasang di bagian depan.

(Baca Juga : Beberapa Pilihan Pelek Buat Nissan Terra, Fortuner, dan Pajero Sport )

Tampilan samping Nissan Navara Dark Sky Concept.
topspeed
Tampilan samping Nissan Navara Dark Sky Concept.
Kemudian beranjak ke bagian samping ada over fender yang kini terpasang.

Di bawah fender ini tepasang pelek ukuran 20 inci dibungkus dengan ban off-road.

Di bagian bak belakang ditambahkan roll bar eksternal serta towing hook.

Kenapa ada towing hook. Karena di buritan Navara bertugas menderek sebuah trailer yang berisikin sebuah teropong luar angkasa.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa