Jip.co.id - Di Indonesia terbilang cukup jarang untuk memodifikasi Toyota Fortuner VRZ 4x4 Tetradrive dengan tema Thailand Domestic Market (TDM).
Ia termasuk beruntung ketika mendapatkan mobil ini.
"Dapatnya second, ini mobil yang saya idamkan karena termasuk langka. Dapatnya saja harus menunggu hampir setahun." tukas Mr. X soal proses mendapatkan mobilnya.
Namun waktu menunggu itu ternyata dijadikan wadah untuk memikirkan konsep ubahan dan mencari barang OEM Thailand secara lengkap.
(Baca Juga : Ini Kisah Toyota Fortuner di Indonesia, Awalnya Cuma Mesin Bensin)
Ubahannya terbilang lengkap, mulai dari body kit Fiar Design original Thailand, stiker Oracal TRD version, windshield, foglamp, rear foglight, spionanti-glare, door sill plate hingga handle pilar.
"Upgrade ke OEM Toyota versi Thailand. Kan jarang yang ada nih." begitulah yang diakui Mr. X.
Sementara urusan kaki-kaki dipercayakan pada per TRD.
Pelek pun dipilih lansiran TRD ukuran ring 20x9 inci yang dibalut ban Falken Zeix ukuran 275/55 ring 20.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR