Jip.co.id - Motor dual purpose khususnya trail di Indonesia memang dikuasai oleh Kawasaki KLX 250.
Namun selain pabrikan asal Jepang, motor lokal juga ada yang mengisi segmen ini lo, yakni Viar dengan membawa Cross X 250 ES.
Kalau mau dibandingkan dengan Kawasaki KLX 250, motor yang pabriknya ada di Semarang, Jawa Tengah ini jangan dianggap enteng lo.
Urusan mesin, keduanya sama-sama menggandeng mesin berkapasitas 250 cc.
(Baca Juga : Segini Ukuran Pelek Motor Matik Kalau Ingin Pakai Ban Off-Road)
Hanya saja Viar menggunakan konstruksi mesin SOHC, sementara Kawasaki DOHC.
Namun kalau bicara performa mesin, Viar Cross X 250 ES ini justru unggul tipis dengan powernya yang sebesar 25,47 dk (19 kW) / 9.000 rpm dan torsi 23 Nm / 7.000 rpm.
Kedua trail ini sama-sama dibekali sokbreker jenis upside down untuk peredaman benturan yang lebih mumpuni.
Untuk kaki-kaki belakangnya juga sama-sama menganut monosok engan link.
Keduanya memakai pelek berdiameter 21 inci untuk depan dan 18 inci untuk belakang.
Soal harga, jelas Viar Cross X 250 ES unggul dengan harga yang lebih murah.
(Baca Juga : Pilihan Ban Baru Dari Dunlop Untuk Motor Trail Kesayangan Anda )
Berdasarkan website resminya masing-masing Viar Cross X 250 ES ini dijual seharga Rp 41,145 juta.
Sementara Kawasaki KLX 250 harganya Rp 63,7 juta.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR