Jip.co.id - Mitsubishi memamerkan salah satu mobil konsep yang cukup unik karena bertema rally dengan nama Xpander AP4.
Mitsubishi Xpander AP4 ini dibangun secara khusus oleh Rifat Sungkar.
Rencananya konsep mobil rali ini akan direalisasikan secepatnya dan akan dijajal di ajang reli kelas AP4 dalam waktu dekat.
AP4 adalah kelas baru di rally untuk area Asia Pacific dengan spek mobil produksi massal, dengan modifikasi suspensi dan penggerak 4WD yang sudah ditentukan dan berasal dari Selandia Baru.
(Baca Juga : Keren Banget, Mitsubishi Xpander Satu Ini Akan Dipakai Reli Lho!)
“Impresi pertama saat gue mencoba Xpander pertama kalinya di Okasaki, Jepang 2017 lalu, sangat positif,” kata Rifat.
Menurutnya, Xpander punya pengendalian yang sanga baik, “Bisa dikendalikan sangat mudah, padahal jarak wheelbase-nya panjang,” jelasnya lagi.
Salah satu faktor pendukung adalah bagian kaki-kakinya, “Filosofi konstruksi kaki-kakinya mirip sedan legendaris reli, Mitsubishi Evolution,” kata Rifat.
“Bobot Xpander masuk kategori ini, kemudian yang lebih baik lagi ia puna weight balance yang baik,” kata Rifat lagi.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | otomotifnet.com |
KOMENTAR