Jip.co.id - Audi Q8 telah resmi hadir untuk pasar Indonesia.
Mobil ini dilengkapi dengan sistem MHEV atau Mild Hybrid Electronic Vehicle yang membuat konsumsi bahan bakar Q8 lebih efisien 0,7 liter tiap 100 kilometernya.
Sistem tersebut menggunakan rangkaian BAS (belt alternator starter) yang dihubungkan dengan baterai 48 v.
Agar motor elektris tetap bekerja, tentu baterai tersebut harus selalu terisi dayanya.
Namun, Anda tak usah repot-repot mengisi daya baterai yang berada di kabin bagian belakang tersebut dengan kabel pengisi daya.
Karena sistem MHEV Audi akan mengisi daya tiap mobil melakukan pengereman.
Setiap mengerem, Q8 dapat mengisi daya hingga 12 kW dan mengalirkannya ke baterai.
Cara kerja MHEV pun tak seperti hybrid biasa, sistem tersebut hanya aktif selama 40 detik saat mobil sedang dalam kondisi 'coasting'.
Sehingga bisa dipastikan Anda akan dapat selalu mengisi daya baterai MHEV Audi Q8.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR