Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Dia Tujuan Rifat Sungkar Ikut Reli Pakai Mitsubishi Xpander

Nabiel Giebran El Rizani - Sabtu, 10 Agustus 2019 | 11:30 WIB
Rifat Sungkar dan co-driver Muhammad Redwan membawa misi khusus ikut reli di Selandia Baru pakai Mitsubishi Xpander
Rifat Sungkar dan co-driver Muhammad Redwan membawa misi khusus ikut reli di Selandia Baru pakai Mitsubishi Xpander

Jip.co.id - Sebentar lagi Rifat Sungkar akan berlaga pada reli Selandia Baru.

Pereli senior Rifat Sungkar akan berlaga di event NZRC Goldrush Rally of Coromandel di Moewai Park Whitianga, Selandia Baru.

Membawa bendera XPANDER Rally Team (XRT), Rifat Sungkar berkompetisi di event ini pada 16-17 Agustus 2019.

Rifat Sungkar akan menggeber Mitsubishi Xpander yang masuk segmen low MPV.

(Baca Juga: Ini Dia Persiapan Xpander Rally Team ke Reli di Selandia Baru)

Kepada awak media di Jakarta, Rabu (7/8/2019), Rifat Sungkar mengakui bahwa ia mendapat banyak pertanyaan mengapa MPV dipakai reli.

“Saya mendapat banyak pertanyaan dari media mengenai hal ini,” kata Rifat Sungkar.

“Bahkan saya disamperin sama wartawan Filipina saat di GIIAS kemarin, dia bilang, ‘Anda akan jadi pusat perhatian dunia dengan melakukan ini’,” ujarnya.

“Karena Mitsubishi Xpander mobil populer dan diekspor ke berbagai negara,” sebutnya.

(Baca Juga: Segini Biaya yang Dikeluarkan Untuk Riset Mitsubishi Xpander AP4 )

“Kalau pakai MPV pertama di Indonesia untuk reli, akan jadi omongan global,” lanjutnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa