Jip.co.id - Kami sudah mengulas modifikasi dari Daihatsu Terios ini.
Menurut sang modifikator, Boim yang menggarap Daihatsu Terios ini cukup banyak melakukan ubahan di sektor kaki-kaki.
Hal ini dilakukan agar mobil ini terlihat lebih berjenjang klop bergaya ALTO (All Light Terrain Off-road).
Resepnya cuma mengganti bagian pelek, ban dan sedikit custom di suspensi.
(Baca Juga: Modifikasi SUV, Daihatsu Terios Ini Berhasil Tampil Lebih Gagah )
Tampilannya terlihat lebih gagah dengan pemasangan pelek Zeus ukuran 16 inci dibungkus ban Bridgestone AT 697 245/70-16.
Lalu berapa sih biaya yang dibutuhkan untuk bikin jenjang kaki-kaki Terios jadi seperti ini?
"Kalau suspensi sama pemasangan dan lain-lain kisaran Rp Rp 4 jutaan," Ungkap Boim panggilan akrabnya.
"Buat pelek lengkap sama bansekitar Rp 12 jutaan," tambahnya.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR