Michelin Pilot Sport 4 SUV juga dibekali casing double ply yang membuatnya lebih kuat saat mengalami benturan seperti saat melewati lubang di jalan.
Tak lupa aplikasi kompon yang menggunakan elastomer dan silica untuk meningkatkan handling di jalanan basah dan pengereman.
(Baca Juga: Ini Indikator Buat Cek Apakah Ban SUV Anda Sudah Gundul atau Belum)
Menurut klaim Michelin, Pilot Sport 4 SUV meraih posisi pertama di dalam pengujian Wet Handling yang dilakukan TÜF SÜD di Jerman.
Michelin Pilot Sport 4 SUV saat diuji di trek basah sepanjang 1.050 m mampu mencetak waktu 2,8 detik lebih cepat dibanding kompetitor sekelasnya.
Begitu juga untuk tes pengereman di trek basah, Michelin Pilot 4 SUV mampu berhenti 3,25 m lebih pendek dibanding rival sekelasnya.
Sementara itu pengereman di trek kering Michelin Pilot Sport 4 SUV bisa berhenti 1,8 m lebih pendek dibanding kompetitor sekelasnya.
Untuk membuktikan performa ban Michelin Pilot Sport 4 SUV, Michelin Indonesia mengundang sejumlah jurnalis termasuk dari jip.co.id ke Sirkuit Sepang, Malaysia (14/9).
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR