Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Esemka Akan Mengeluarkan SUV, Begini Tampilan Eksterior dan Interior

Nabiel Giebran El Rizani - Rabu, 2 Oktober 2019 | 14:45 WIB
Esemka Garuda 1 nampak depan
Instagram.com/esemka_official
Esemka Garuda 1 nampak depan

Jip.co.id - Jika awal bulan september kemarin, PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) telah mengeluarkan sebuah mobil pikap dengan nama Esemka Bima.

Kali ini Esemka berencana keluarkan mobil lain lagi melengkapi pasar dari produknya.

Setelah kendaraan niaga, Esemka berencana mengeluarkan produk di kelas SUV dengan nama Esemka Garuda 1.

Melalui postingan akun Instagram yang mengaku sebagai akun resmi dari PT Esemka, terlihat sebuah SUV berwarna putih yang pada badge namanya tertulis Garuda 1.

(Baca Juga: Berminat Meminang Daihatsu Terios Tahun 2007? Ini Cara Cek Mesinnya)

Berdasarkan foto yang dibagikan nampak postur dari Esemka Garuda 1 ini terbilang gagah dengan ground clearance yang sepertinya cukup tinggi.

Pada bagian depan terlihat mobil berwarna putih ini menggunaan grill hitam dengan bentuk palang.

Nampak juga lampu yang digunakan sudah menggunakan LED dan mungkin saja lining putih dipinggir headlamp adalah DRL.

Untuk bagian belakang terlihat biasa dan kurang spesial hanya saja adanya diffuser pada bagian belakang.

 

Esemka Garuda 1 nampak belakang
Esemka Garuda 1 nampak belakang
(Baca Juga: Pilihan SUV Bekas dari Toyota Dengan Harga di Bawah Rp 150 Juta)

Dari foto tersebut nampak beberapa fitur yang disematkan pada SUV dengan pelat nomor putih itu.

Seperti pada kursi penumpang belakang terdapat tiga monitor LCD yang dipasang pada belakang pengemudi, penumpang depan, dan panel tengah dari interiornya.

Nampak seperti ruang penyimpanan juga tepat dibawah LCD untuk penumpang belakang.

Fitur pada bangku belakang Esemka garuda 1
Fitur pada bangku belakang Esemka garuda 1
Berpindah pada instrumen yang ada pada kokpit nampak beberapa fasilitas yang cukup standar untuk mobil kelas SUV sekarang ini.

Ada switch control pada setir kemudinya yang terkoneksi dengan bagian entertainment di console depan.

Nampak juga LCD yang sepertinya terhubung dengan panel kontrol dibawah lubang AC.

Sedikit kebawah ada tuas perseneling dari Esemka Garuda 1 ini.

Dari angka yang tertulis pada tuasnya sepertinya mobil ini dibesut dengan transmisi manual.

Kokpit Esemka Garuda 1
Kokpit Esemka Garuda 1
(Baca Juga: Ini Dia Tips Merawat Aki Mobil Agar Tidak Gampang Tekor)

Sedikit turun ada knob yang kurang diketahui fungsinya untuk apa.

Namun bisa jadi ada beberapa mode berkendara yang akan dipakai dalam mobil ini dimana pengaturannya ada pada knob tersebut.

Mobil ini masih menggunakan rem tangan konvensional dan belum menggunakan sistem electric hand brake.

Warna trim yang ada pada mobil ini terkesan standar karena mengusung warna hitam yang mendominasi dan dipadukan dengan warna beige atau krem pada door trim dan jok.

Lalu kapan peluncurannya? Enggak sabar nih liat mobil 'ghaib'!

Untuk tanggal peluncuran resmi produknya belum diketahui untuk saat ini.

Pasalnya Esemka juga belum mengeluarkan tanggal pastinya kapan Esemka Garuda 1 ini.

Dengan diperkenalkannya satu persatu mobil Esemka ke publik, apakah masih pantas mendapat predikat mobil ghaib?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa