Hanya versi atap lunak yang tidak pernah muncul di pasar nasional.
Chevrolet Trooper generasi pertama di Indonesia pensiun pada 1995.
(Baca Juga: Chevrolet Pamit, Kisah Pabrik Perakitan Mobil Pertama di Indonesia)
Opel Blazer ini hadir di Indonesia sebagai penerus Chevrolet Trooper yang bertugas pada tahun 1984-1995.
Opel Blazer ini diluncurkan di Indonesia pada 1995.
Opel Blazer ini laris manis jualannya dan termasuk salah satu perintis SUV di Indonesia.
Nama Opel Blazer ini bertahan selama 7 tahun karena pada tahun 2002 nama Opel Blazer diganti dengan Chevrolet Blazer.
Ini bertepatan dengan momen peluncuran Chevrolet sebagai pengganti Opel sekaligus menjadikannya sebagai merek andalan GM di Indonesia.
(Baca Juga: Waduh, Chevrolet Siap Meninggalkan Indonesia Awal Tahun 2020)
Setelah Chevrolet Blazer, General Motors Indonesia punya sejumlah SUV yang bagus.
Contohnya Chevrolet Captiva, Chevrolet Trailblazer, dan Chevrolet Trax.
Namun, sayang penjualan SUV mereka ini di Indonesia kurang mengilap.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR