2. Fuel Filter
Komponen fuel filter menjadi hal penting untuk dicek.
Lakukan test drive dan pastikan tidak ada asap knalpot hitam yang keluar dari lubang knalpot.
Bila keluar asap hitam pembakaran tidak sempurna.
Begitu juga bila akselerasi mobil terasa tersendat atau mberebet.
(Baca Juga: Modifikasi SUV, Isuzu MU-X Cuma Ganti Bagian Ini Langsung Tambah Tampan)
3. Eksterior
Pastikan sekitar bodi dalam kondisi baik.
Bagian bumper depan dan belakang menjadi penting karena area yang rawan terserempet mobil lain atau tembok.
Selain itu, kolong-kolong samping juga dipastikan tidak ada yang penyok karena mobil ini mampu melalui medan berat.
(Baca Juga: Ini Dia Keunggulan Isuzu MU-X dari Mata Owner)
4. Cek Lampu Indikator
Bila ada salah satu fitur yang rusak termasuk pada mesin akan muncul lampu indikator ketika mobil berjalan.
Lakukan test drive dan pastikan tidak ada lampu indikator menyala sepanjang perjalanan.
Bila terlihat ada lampu indikator menyala, segera periksa ke bengkel resmi terdekat untuk mengetahui kerusakan yang terjadi.
(Baca Juga: Ini Dia Warna Andalan Terbaru dari Isuzu MU-X)
5. Catatan Servis
Anda bisa memastikan kondisi mobil melalui catatan servisnya.
Agar tidak tertipu datangi bengkel resmi untuk mengecek apakah mobil bekas Isuzu MU-X incaran Anda komponennya pernah ada yang diganti atau tidak?
Selain itu juga untuk melihat apakah pemilik sebelumnya rajin melakukan perawatan berkala.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR