Jip.co.id - Xpander Cross merupakan mobil baru yang cukup menyita perhatian masyarakat Indonesia.
Mengambil basis dari Xpander yang popular, ia disulap menjadi crossover lengkap dengan tampilan gagah dan kaki-kaki jenjang.
Unit yang kami tes ini adalah Mitsubishi Xpander Cross Premium Package yang merupakan varian tertinggi dan termahal di lini produk Xpander Cross.
Di Jakarta, harganya Rp 289,7 juta.
(Baca Juga: Mitsubishi Triton Ini Dibuat Jadi Lebih Galak, Ada yang Berani Lawan? )
Lantas, berapakah pajak tahunannya? Pun dengan perawatannya, berapakah biaya yang dikeluarkan dalam rentang jarak 0-100 ribu km?
Pertama dari pajak.
Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dengan asumsi kepemilikan pertama, Mitsubishi Xpander Cross Premium Package ini Rp 4.389.000.
Kemudian Biaya Servis, yang tentu saja kami berpatokan pada tarif di bengkel resmi.
Dari 0-50 ribu km, Mitsubishi memberlakukan gratis untuk biaya jasa dan sukucadang berdasarkan buku manual.
(Baca Juga: Pilihan SUV Eropa yang Gak Biasa, Harganya Terjangkau Banget! )
Pemilik baru mulai membayar di 60 ribu km dan seterusnya.
Saat kami total untuk 0-100 ribu km, biayanya adalah Rp 7.563.000.
Dengan asumsi jarak tempuh setahun adalah 20 ribu km, maka dalam 5 tahun biaya merawat Xpander Cross tak lebih dari Rp 8 juta.
So, bagaimana menurut Anda, termasuk murah atau mahal?
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR