Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Untung Ada Toyota Fortuner TRD Sportivo, Kalau Tidak...

Iday - Selasa, 10 Maret 2020 | 17:25 WIB
Toyota Fortuner TRD 2017
Dok. OTOMOTIF
Toyota Fortuner TRD 2017

Jip.co.id - Tahun 2019 lalu bukan tahun yang baik untuk PT Toyota Astra Motor (TAM), khususnya menyorot SUV andalan mereka, Toyota Fortuner

Bertahun-tahun sebagai pililihan nomor satu, pada 2019 kemarin, Fortuner menjadi alternatif saja dibanding Mitsubishi Pajero Sport. 

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Indonesia (Gaikindo), pada 2019 Mitsubishi berhasil mendistribusikan sebanyak 18.238 unit Pajero Sport.

Sementara Toyota sebanyak 17.204 unit, sudah termasuk seluruh varian, bensin dan diesel

Tercatat, Toyota Fortuner TRD Sportivo mencetak persentase paling besar. 

Baca Juga: Toyota Fortuner Ini Tampil Beda Pakai Gril Ala Lexus

Dari 17.204 unit tadi, sebanyak 10.590 unitnya merupakan varian TRD Sportivo 4.2 diesel. 

Catatan keduanya memang menurun dibanding pencapaian pada 2018 seiring menurunnya penjualan mobil nasional. 

Pada 2018 tercatat, Mitsubishi Pajero Sport terjual (wholesale) sebanyak 20.976 unit. 

Sementara Toyota sebanyak 21.459 unit. 

Lagi-lagi dengan porsi Fortuner TRD Sportivo mendominasi, yakni sebanyak 11.764 unit. 

Tak pelak, keberadaan Fortuner dengan level setingkat di atas Fortuner lain sangat penting.

Ya, untung ada Fortuner TRD Sportivo, kalau enggak, sudah sejak lama Fortuner jadi bulan-bulanan Pajero Sport.

Toyota Fortuner TRD Sportivo 2017
Dok. OTOMOTIF
Toyota Fortuner TRD Sportivo 2017

 

Desain Atraktif

Fortuner TRD Sportivo punya tampilan atraktif sejak dari pabrik.

Leburan warna putih memang sudah jadi ciri khas TRD Sportivo, yang diperkental dengan stiker dan emblem pada beberapa bagian bodi.

Selain itu, sudah pasti penambahan body kit untuk memperkuat kesan sporty.Terlihat tambahan body kit ini hanya menempel pada bagian bumper depan dan belakang.

Dengan bentuk yang tidak banyak merubah estetika bumper asli Fortuner. Aksen warna hitam, sekarang tidak tertuang seluruhnya di bumper.

Kini underguard sudah berwarna silver, agar memberi kesan elegan.

Sedangkan pada cover lampu fog lamp, tetap tertuang warna hitam doff. Sebagai salah satu ciri dari TRD Sportivo.

Baca Juga: Resep Simpel Buat Toyota Fortuner Jadi Tambah Gagah dan Sangar

Toyota Fortuner TRD Sportivo
Dok. OTOMOTIF
Toyota Fortuner TRD Sportivo

Dengan garis hitam, yang menyatu pada gril dan fender. Begitu pula dengan mata kucing pada bumper bagian belakang, turut diberi cover warna hitam yang menyambung dengan fender belakang.

Pada gril, aksen chrome sudah dihilangkan. Gantinya dicuatkan kesan sporty, lewat warna hitam smoke chrome.

Warna smoke chrome ini juga turut turun ke bagian tengah bumper, agar kesannya menyatu dengan gril dan kisi udara di bumper.

Bahkan, spion pun turut dibalur dengan warna smoke chrome. Untuk logo TRD yang biasa menempel kecil pada grill, sekarang terlihat jelas karena menempel di tengah bumper dengan ukuran yang cukup besar.

Pelek yang digunakan TRD Sportivo selalu punya desain yang unik. Pelek yang digunakan memang tidak merubah dimensi dari VRZ biasa, sama-sama berukuran 18 inci berbahan alloy, dengan kombinasi warna hitam dan polished alloy.

Dibalut ban ukuran 265/60 R18.

 

 

Fitur Beda Tipis

Sementara bicara fitur, Fortuner TRD Sportivo dibekali fitur sebanyak tipe VRZ, untuk membuatnya tetap disebut sebagai SUV mewah.

Memang fitur seperti sunroof atau rem parkir elektrik, masih belum diaplikasikan.

Namun untuk TRD Sportivo, sudah ada penambahan fitur cruise control, yang sebelumnya tidak ada pada varian Fortuner VRZ.

Selebihnya, seperti MID dengan layar TFT 4,2 inci, auto up/down power window di semua jendela, sama seperti pada varian VRZ.

Toyota Fortuner TRD Sportivo
Dok. OTOMOTIF
Toyota Fortuner TRD Sportivo

Head unit 8 inci dengan kapabilitas memainkan banyak jenis media dan layar 8 inci resolusi tinggi, juga

tidak berubah. Sedangkan fitur safety berkendara, varian TRD Sportivo ini sudah dilengkapi dengan rem belakang menggunakan disc brakes.

Mengingat bobot Fortuner lebih berat ketimbang Innova, sehingga perlu sistem pengereman yang lebih memadai.

Baca Juga: Kenang Lagi Toyota Fortuner TRD Sportivo Generasi Awal, Keren Sejak Lahir

Mengurangi kecepatan saat melaju kencang pun terasa lebih mudah. Jadi, sudah setaralah dengan varian SUV di kelasnya yang sudah lebih dahulu pakai rem belakang disc brake.

Untuk kerja rem tangan atau parking brake tetap menggunakan teromol yang masih dioprasikan lewat sistem mekanis.

Karena yang didongkrak hanya seputar penampilan dan fitur tambahan yang minor.

Mesin Toyota Fortuner TRD Sportivo
Dok. OTOMOTIF
Mesin Toyota Fortuner TRD Sportivo

Untuk performa mesin tidak ada ubahan. Mesin common-rail diesel 2GD-FTV berkapasitas 2.400 cc

dengan tenaga 150 dk dan torsi 400 Nm, performa Fortuner terasa sangat menyenangkan dan cenderung agresif jika menggunakan power mode.

Selain intercooler front mount yang lebih efisien, mesin ini juga menggunakan unit turbocharger yang lebih kecil dari Fortuner sebelumnya.

Ini tak mempengaruhi tenaga maksimalnya, tapi tenaga jadi lebih galak di putaran rendah dan menengah.

Spesifikasi

Mesin : 2GD-FTV Diesel 4-silinder segaris 2.393

cc dengan Variable Nozzle Turbocharger (VNT)

Output Maksimum : 147,6 dk @ 3.400 rpm

Torsi Maksimum : 400 Nm @ 1.600 – 2.000 rpm

Transmisi : Otomatis 6-percepatan dengan

Sport Sequential Shiftmatic

Dimensi (P x L x T): 4.795 mm x 1.855 mm x

1.835 mm

Wheelbase : 2.745 mm

Ground Clearance : 193 mm

Sistem kemudi : Rack & Pinion

Suspensi Depan : Double Wishbone dengan

Coil Spring & Stabilizer

Suspensi Belakang : 4-Link dengan Lateral Rod

Rem Depan / Belakang : 17 Inch Ventilated Disc

/ Disc dengan ABS dan EBD

Ukuran Ban : 265/60 R18

Kapasitas Tangki : 80 liter

Harga pada 2017: Rp 527.900.000

 

 

 

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa