Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Renault Koleos Mewah Dan Nyaman, Cocok Bagi Penyuka Eksklusivitas

Iday - Sabtu, 4 April 2020 | 15:00 WIB
Renault Koleos 2016
Tabloid OTOMOTIF
Renault Koleos 2016

Dalam kondisi standar Koleos sudah dijejali sangat banyak fitur modern.

Sebut saja kamera parkir, Blind Spot Warning, rem parkir elektrik, dual-zone climate control, Hill Start Assist, cruise control, kontrol traksi plus ESP.

Sayangnya kami harus menerima kenyataan ia masih belum juga memasang paddle-shift.

Poin penting yang kami yakini akan sedikit mengurangi keasyikannya saat diajak bermanuver.

Poin tambahan lain yang signifikan ialah hadirnya layar monitor berukuran 8,7 inci.

Dari Layar ini kami bisa mendapatkan navigasi satelit yang jelas termasuk juga telepon, dan radio dengan R-Link 2.

Kokpit Renault Koleos 2016 CVT Panoramic
Autobild Indonesia
Kokpit Renault Koleos 2016 CVT Panoramic

Fitur ini sendiri mengalami pembaruan dari R-Link generasi awal meski skema kerjanya mirip seperti i-Drive di BMW.

Jadi Anda cukup mengoperasikan satu tombol untuk mengendalikan sejumlah opsi di layar tengahnya.

Audio Koleos tetap mengusung nama besar Bose.

Tidak tanggung-tanggung ada 12 speaker Bose yang dibenamkan untuk menghasilkan kualitas suara yang impresif.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa