Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kilas Balik KIA Sportage Di Indonesia, Yang Lain Takut Pajak

Iday - Senin, 17 Agustus 2020 | 15:00 WIB
KIA Sportage Gen 1 2000
Dok. OTOMOTIF
KIA Sportage Gen 1 2000

Dilihat dari cerita awal, Sportage Gen I ini kali pertama keluar tahun 2000. Namun sebenarnya sebelum KMI mengeluarkan Sportage, SUV jenis ini sudah masuk di Indonesia tahun 1998 lewat
IU (importer umum).

Perbedaan yang paling kentara, Sportage lewat IU kebanyakan bertransmisi manual.

Selain itu, beda letak wiper belakang Sportage ini bisa langsung menjadi pembeda antar Sportage
IU atau KMI. Kabarnya bengkel resmi KMI tidak mau menerima pasien Sportage produk IU.

Menurut berbagai Informasi, data penjualan KIA Sportage Gen I
oleh KMI berkisar 700 unit.

Dari 700 unit ini, separuhnya pesanan khusus perusahaan dan urusan militer.

KIA Sportage Gen 1 2000 Short
Jip.co.id
KIA Sportage Gen 1 2000 Short

Mesin 1.988 yang diusung KIA Sportage adalah mesin Mazda FE-DOHC dengan transmisi A/T.

Mesin ini pula yang juga dipakai di Mazda Capella/626 ataupun Ford Laser untuk pasar South Africa. Mesin ini secara kesuluruhan sangat tangguh.

Baik Sportage long maupun short, semuanya memakai mesin yang sama.

Girboks matiknya buatan Aisin Warner. Namun seiring usia, beberapa sistem sensor harus diganti.

Seperti IAC (Idle Air Controler), EGR (Exhaust Gas Recirculation), TPS (Throttle Positoning Sensor), CKP (Cranksaft Sensor) ataupun MAF (Mass Air Flow).

KIA Sportage Gen 1 Short. Panel konsol
Jip.co.id
KIA Sportage Gen 1 Short. Panel konsol

Bukan masalah rusak, namun lebih karena usia pakai.

Karena peranti ini bisa sampai 5 tahun. Ada juga yang extreme mengganti wiring system secara keseluruhan.

Namun kalau kondisinya masih baik, sebaiknya usah perlu dilakukan dulu. Hampir semua Sportage KMI yang dijual untuk umum bertransmisi matik.

Sedangkan untuk pesanan khusus militer kebanyakan bertransmisi M/T.

KIA Sportage Gen 1 Short. Grill
Jip.co.id
KIA Sportage Gen 1 Short. Grill

Editor : Iday
Sumber : Majalah JIP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa