Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alternatif Pengganti Shackle Besi Untuk Recovery Saat Off-Road

Bimo SS - Selasa, 18 Agustus 2020 | 09:34 WIB
soft shackle
soft shackle

Jip.co.id - Saat off-road, Anda pasti pernah mengalami saat membawa peralatan recovery yang berisik, berat dan terkadang merepotkan untuk dioperasikan lantaran terbuat dari bahan logam dan kerap sulit untuk dilepaskan dan harus menggunakan bantuan alat lain, semisal shackle omega. 

Soft Shackles dirancang untuk menjadi pengganti shackle omega yang aman, ringan, mudah digunakan, sehingga bisa dijadikan alternatif saat membantu recovery jip agar lebih mudah saat off-road ketimbang.

Soft Shackles juga lebih fleksibel dan dapat dikaitkan pada bagian jip seperti bumper, roll bar. Selain itu, soft shackle dapat berfungsi sebagai sambungan antara dua tali ketika ingin menarik jip dengan jarak yang jauh.

soft shackle
soft shackle

Piranti ini umumnya terbuat dari tali sintetis, mirip dengan tali plasma yang umumnya terbuat dari bahan nylon atau polyester dengan campuran polyethylene dan plastik atau kerap dikenal dengan kode HMPE, membuatnya lebih ringan dan namun juga lebih kuat dengan kekuatan menarik beban antara 8 hingga 20 ton.

Baca Juga: Maksimalkan Mesin Suzuki Jimny F10A, Agar Lebih Enteng

Sehingga, soft shackle dapat digunakan pada off-road adventure ekstrim sekalipun.

soft shackle
soft shackle

Dari sisi safety, soft shackle juga sangat berguna agar ketika tali putus, hempasan soft shackle yang memiliki bobot jauh lebih ringan, lebih aman untuk orang sekitar ketimbang ketika menggunakan shackle yang berbahan logam dan lebih berat. 

Soft shackle juga memiliki kelebihan ketimbang shackle konvensional yang terbuat dari bahan baja. Pertama, soft shackle memiliki rasio kekuatan yang lebih besar dengan bobot yang jauh lebih ringan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa