Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Prototipe Ineos Grenadier Tampil Perdana di Pameran Mobil Klasik

Rindra Pradipta - Sabtu, 5 September 2020 | 13:41 WIB
Ineos Grenadier
Ineos Grenadier

Jip.co.id - Prototipe pertama Ineos Grenadier dipajang di Concours of Elegance, sebuah pameran mobil klasik bergengsi yang terselenggara pada 4-6 September di Hampton Court Palace.

Pagelaran Ineos Automotive di Concours menampilkan sejumlah mobil 4x4 bersejarah.

Khususnya Land-Rover yang diproduksi pertama kali (nomor registrasi JUE 477), yang baru saja selesai direstorasi sepenuhnya dengan sentuhan simpatik. Dan beberapa ikon 4x4 lainnya.

Baca Juga: Kisah Ineos Grenadier, Impian Milyuner Yang Ditolak Beli Hak Desain

“Di awal proyek Grenadier, kami menghadirkan beberapa mobil 4x4 hebat di masa lalu ke studio untuk mengamati dari dekat apa yang membuat mereka mampu bertahan begitu lama,” kata Toby Ecuyer, Kepala Desain di Ineos Automotive.

Ineos Grenadier
Ineos Grenadier

“Dan kini, senang rasanya melihat Grenadier hadir di antara mobil legendaris ini. 

Menurut saya, sudah sewajarnya Grenadier disejajarkan dengan ikon-ikon 4x4 ini, dan jika yang lain setuju, berarti sasaran desain kami telah tercapai.” tambah Toby.

“Mobil ini sangat pantas dipajang bersama koleksi ikon-ikon off-road. Mobil ikon off-road telah menjadi inspirasi bagi proyek Grenadier dan mewakili semangat menjelajah ke mana saja tanpa kompromi," ucap Dirk Heilmann, CEO di INEOS Automotive.

Baca Juga: Ini Solusi Ketika Bodi Aluminium Alloy Land Rover Karat atau Rusak

Concours of Elegance adalah salah satu pameran mobil klasik dan antik yang paling meriah di dunia.

Concours kembali ke Hampton Court Palace di London selama empat tahun berturut-turut di 2020, setelah tahun-tahun sebelumnya diselenggarakan di Windsor Castle, St James’s Palace di London dan di Palace of Holyroodhouse (Edinburgh).

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa