Jip.co.id - Nissan X-Trail T31 atau generasi kedua telah hadir di Indonesia dari tahun 2009.
Walaupun umurnya tidak lagi muda, ada beberapa hal yang membuat X-Trail T31 ini masih layak dipinang saat ini.
Ari Hidayat, Kepala Bengkel spesialis Nissan, Jasmin Motor BSD, mengatakan mobil ini masih sangat worth it dibeli tahun 2020 ini.
"X-Trail T31 ini emang lagi banyak yang nyari, beberapa customer yang ke sini juga nanyain ada unit yang dijual atau enggak," ucap Ari.
Baca Juga: Buat yang Belum Tahu, Ini Bedanya Simbol Indikator Lampu Kabut Depan Dengan Belakang
Menurutnya salah satu faktor yang membuat mobil ini masih layak diburu adalah kenyamanan berkendaranya.
"X-Trail T31 ini nyaman banget, transmisi-nya juga sudah CVT, dibawa enak, kaki-kakinya nyaman," ujar Ari.
Selain itu, Ari bilang, sebagai suatu SUV, Nissan X-Trail T31 memiliki tenaga yang tergolong besar di kelasnya.
Mengacu pada spesifikasi resminya, X-Trail T31 hadir dengan dua pilihan mesin, yakni 2.000 cc dan 2.500 cc.
Baca Juga: Toko Off-Road Paling Lengkap Di Jakarta, Roma Autosport Juaranya
Mesin yang lebih kecil berkode MR20DE, dengan kapasitas 2.000 cc, yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 139 dk dan torsi 198 Nm, dikombinasikan dengan transmisi manual 6-percepatan dan otomatis CVT.
Pilihan berikutnya, tersedia mesin 2.500 cc berkode QR25DE yang punya tenaga maksimal 180 dk dan torsi 245 Nm, dikawinkan dengan pilihan transmisi otomatis CVT.
"Kebanyakan orang kalau cari SUV bertenaga pasti larinya ke Nissan X-Trail ketimbang kompetitor di kelasnya," imbuhnya.
Faktor lainnya adalah segi desain yang terbilang masih cukup keren, untuk ukuran mobil yang sudah berusia lebih dari 10 tahun.
Baca Juga: Nissan X-Trail T31 Ada Varian 2.000 cc dan 2.500 cc, Mana yang Lebih Oke?
"Desainnya relatif masih keren ya, desainnya kotak, kalau orang bilang 'Jip banget', beda dengan T32 yang sudah mulai membulat," kata Ari.
Faktor terakhir, adalah durrabilty dari produk ini, yang menurut Ari sangat baik.
"Nissan X-Trail ini gak cengeng ya, dalam artian mesinnya oke, CVT-nya enggak rewel. Kalau kayak masalah di kaki-kaki wajar lah, karena usianya juga sudah lumayan," tuturnya.
"Kuncinya perawatan rutin aja. Asalkan track record servisnya bener, ini mobil bandel banget," jelasnya.
Jika mengacu pada kanal Pricelist GridOto.com, Nissan X-Trail dibanderol mulai Rp 130 juta hingga Rp 240 juta, tergantung tahun, kondisi, dan kelengkapan surat-suratnya.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR