Jip.co.id - Dalam kegiatan off-road, salah satu handicap yang kemungkinan dilalui atau bahkan digemari adalah river crossing atau menyeberangi sungai.
Namun, walau terasa menyenangkan atau terlihat keren. Banyak pertimbangan yang harus diperhatikan oleh off-roader saat melewati handicap tersebut.
Salah satu hal yang diperhatikan untuk kendaraan adalah mencegah air yang menyusup kebagian vital mobil.
Hal paling lumrah dilakukan kebanyakan pasang snorkel pada jalur udara yang dihisap mesin. Dan mengakali kelistrikan agar anti air.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah Pilih Ban Untuk Mobil Off-road
Padahal, ada satu lagi bagian yang dapat masuk air dan berpotensi bikin mesin ngadat.
Air dapat masuk dari jalur pengisian bahan bakar, dan menyusup ke dalam tangki. Karena pada umumnya, tutup bensin memiliki klep udara untuk membuang hawa di dalam tangki.
Dari klep inilah air berpotensi masuk. Apalagi saat kendaraan kita diam beberapa waktu di dalam air. Atau menyeberang sungai cukup panjang dan dalam.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR