Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Saat Rusak, Knalpot Mobil Ganti Produk OEM Atau Aftermarket?

Nabiel Giebran El Rizani - Sabtu, 19 Desember 2020 | 14:08 WIB
knalpot mobil
Dipo
knalpot mobil

Jip.co.id – Sebelumnya kami membahas beberapa hal yang menyebabkan kerusakan pada knalpot mobil.

Penyebab umum kerusakan knalpot adalah karat, gasket rusak, hingga penyok.

Sekarang masalahnya, kalau mau diperbaiki, mending ganti standarnya atau aftermarket?

Berikut kisaran biaya perbaikan knalpot rusak.

Baca Juga: Jangan Salah Pilih Spesifikasi Oli Transmisi Otomatis Konvensional Ya

Jika gasket dan rubber mounting yang rusak, Juara Knalpot mematok harga Rp 25 – 100 ribu, tergantung jenis, model dan ukuran komponen yang rusak.

Kalau pipa berliku atau yang biasa disebut pipa ‘S’ rusak, siapkan dana Rp 300 ribu untuk perbaikannya.

Lalu bagaimana jika kerusakan terjadi pada tabung muffler yang sudah keropos, kamu bebas pilih ganti model standar ataupun tabung muffler dilepas dan ganti tabung resonator model aftermarket?

Jika model standar dipilih, siapkan budget Rp 500 – 600 ribu.

Tapi kalau ganti model resonator aftermarket yang diklaim mampu meningkatkan tenaga, siapkan dana Rp 500 ribu.

Baca Juga: Jangan Sembarangan Pilih Strap, Nyawa Taruhannya

“Mayoritas konsumen, ganti model aftermarket, selain bertenaga karena lebih free flow, harganya juga lebih murah ketimbang model orisinalnya,” ujar Ruston yang juga diamini oleh Lilis.

Meski sangat jarang rusak, exhaust manifold atau header knalpot juga bisa rusak.

Jika sudah bolong ataupun sobek, Indo Jaya Knalpot punya ragam jenis exhaust manifold berbahan stainless, yang dijual seharga Rp 1,2 jutaan tergantung model dan kapasitas mesin.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa