Jip.co.id - Pilihan kendaraan 4x4 di tanah air untuk dijadikan mobil balap speed off-road tentu tidak sedikit.
Tapi terkadang pilihan menjadi lebih spesifik ketika didasari oleh ketersediaan unit dipasaran yang berjubel, ketersediaan parts, dan kemudahan dalam mencari spare parts.
Salah satunya Jeep Cherokee yang menjadi primadona untuk dijadikan jip balap speed off-road, atau juga Suzuki Jimny SJ410 yang juga menjadi favorit dengan mesin 1000 cc nya.
Baca Juga: Punya Dana Minim, Ganti Ban Depan Atau Belakang Lebih Dulu?
Ternyata ada juga beberapa off-roader yang memilih 4x4 'anti mainstream' yang pernah berkompetisi di ajang kejuaraan speed off-road nasional.
Seperti pilihan Suzuki Caribian, unitnya yang tidak banyak beredar pun sempat terlihat disulap menjadi mobil balap speed off-road.
Kami juga pernah mendapati sebuah Mitsubishi Montero lawas juga dipakai untuk balap speed off-road.
Salah satu bukti pilihan 'anti mainstream' juga dilakukan Rifat Sungkar beberapa tahun lalu dengan mengandalkan Mitsubishi Pajero Sport Dakar dan masih digunakan oleh Rizal Sungkar sampai sekarang.
Kisaran tahun 2014 juga sempat dibuka kelas khusus yang pesertanya memakai kendaraan double cabin diesel, dimana balap d-cab diesel lazim terlihat di negara Thailand.
Dan tidak ketinggalan 4x4 'anti mainstream' lain seperti vitara 2 pintu milik Fawaz Salim, penampakan Nissan Terrano, KIA Sportage, hingga Suzuki Grand Vitara.
Baca Juga: Tips Mobil Diesel, Ini Dia Efek Positif Jika Melakukan Engine Flush
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR