Jip.co.id - Buat yang doyan penampilan simpel maka modifikasi Toyota Hilux satu ini jelas bisa jadi referensi.
Enggak banyak sentuhan neko-neko, modifikasi Toyota Hilux ini justru bisa tampil gagah modal ganti setup roda dan sisipan aksesori.
Mulai dari bodi tidak ada ubahan signifikan, hanya penambahan skid plate berbahan almunium sebagai pelindung area bawah mesin.
Baca Juga: Ini Cara Hilangkan Noda Tumpahan Bahan Bakar
Skid plate ini dipasang untuk melindungi bagian penting dari batu, atau benda keras lain saat melintas di medan berat.
Sehingga aman dari potensi kerusakan perangkat vital seperti transmisi, transfercase dan juga tangki bensin.
Juga aplikasi side step lebih simpel dengan aksen pijakan warna silver untuk memudahkan akses masuk ke kabin.
Selain aksesori simpel, bagian lain yang membuat tampilan Hilux ini semakin gagah ialah ubahan di sektor kaki-kaki.
Pelek standar Hilux ini sudah ditanggalkan ganti pelek model multi-spoke lansiran MKW ukuran 17 inci dibalut ban BFGoodrich A/T 275/70R17.
Baca Juga: Pasang Aki Mobil dengan Ampere yang Lebih Kecil, Bahaya Gak Sih?
Kemudian suspensinya juga diupgrade pakai Bilstein guna meningkatkan kinerja on-road dan kemampuan off-road.
Selebihnya di setiap sudut ruang roda juga diberikan mudflap warna hitam sebagai pelindung.
Posted : Senin, 21 Agustus 2023 | 16:28 WIB| Last updated : Senin, 21 Agustus 2023 | 16:28 WIB
Editor | : | Nabiel Giebran |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR