Jip.co.id - Land Rover Defender ini adalah hasil restorasi modifikasi dari Arkonik, Tuner asal Inggris.
Arkonik yang tak lain spesialis Land Rover menggunakan Defender 90 dengan atap kanvas sebagai basis restomod kali ini.
Mengusung konsep mobil anak pantai, Arkonik mengubah Defender tua ini tampak lebih eksentrik.
Baca Juga: Kelebihan Busi Iridium, Cocok Buat SUV Kesayangan
Dari tampilan luar, kelir cerah biru langit melabur di sekujur tubuhnya plus warna coklat tua membungkus atap kanvas.
Supaya makin tambah kece lagi bagian gril, pelat bordes, intake udara dibungkus warna silver.
Bagian depan juga terlihat lebih modern dengan headlamp Truck Lite Twin LED plus sisipan DRL LED di bumper.
Melengkapi tampilan eksterior, Defender ini dipasangkan pelek kaleng 16 inci warna putih yang dibungkus ban A/T BFGoodrich KO2.
Baca Juga: Incar Mobil 4x4 Bekas, Perhatikan Bagian-bagian Ini
Melihat ke bagian dalam kabin, Arkonik juga melakukan beberapa sentuhan berkelas sekaligus mewah.
Seluruh lapisan jok dan door trim dibalut dengan kulit berwana coklat yang disebut Aniline Cracked Brown.
Enggak ketinggalan, ada perangkat hiburan seperti head unit Pioneer plus Apple Car Play, kamera mundur, charger 12V dan slot USB.
Dikutip dari Carscoops.com, Arkonik menjual Land Rover Defender 90 anak pantai ini seharga USD 175 ribu setara Rp 2,38 miliar.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR