Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ford Everest Sangar Ini Ganti Gardan Supaya Terhindar Dari Masalah

Bimo SS - Jumat, 24 September 2021 | 08:05 WIB
Ford Everest
Ford Everest

Jip.co.id - Awalnya Budiharto kerap kali light off-road dengan Ford Everest 2005 ini. Seiring waktu, level off-road Budi semakin meningkat, jalur dan handicap yang dilewatinya bisa dibilang tidak dalam level ringan lagi.

Tidak ingin bermasalah, Ford Everest-nya langsung ditingkatkan kemampuan off-roadnya.

Bumper Ford Everest sudah ditukar dengn bullbar dan dilengkapi dengan winch Warn 8274 yang sudah diupgrade dengan double motor Gigglepin.
Bumper Ford Everest sudah ditukar dengn bullbar dan dilengkapi dengan winch Warn 8274 yang sudah diupgrade dengan double motor Gigglepin.

Budi menganggap Ford Everest ini sulit untuk mendapatkan parts aftermarketnya. Selain itu, suspensi bagian depannya dianggap kurang kokoh.

Begitu juga dengan diameter as roda yang relatif kecil.

Gardan depan Ford Everest sudah diganti milik Toyota Prado lengkap dengan radius arm nya. Dipasangi sokbreker King Shock 10 inci.
Gardan depan Ford Everest sudah diganti milik Toyota Prado lengkap dengan radius arm nya. Dipasangi sokbreker King Shock 10 inci.

Solusi Budiharto adalah mencari kaki-kaki yang lebih kokoh dan bisa dipasangi ban ukuran 35 inci dan memiliki parts aftermarket yang banyak.

“Paling realistis menurut saya dengan mengganti gardan solid di kaki-kaki depan. Kombinasi gardan Prado dan Hilux pun jadi pilihan saya,” ujar Budiharto.

Gardan belakang Ford Everest dipasangi lungsuran Toyota Hilux dengan final gir 4,11:1. Sistem per daun dibikin over axle dan sokbreker dipasang King Shock 12 inci.
Gardan belakang Ford Everest dipasangi lungsuran Toyota Hilux dengan final gir 4,11:1. Sistem per daun dibikin over axle dan sokbreker dipasang King Shock 12 inci.

Gardan Toyota Prado dipasang pada bagian depan, sedangkan gardan Toyota Hilux dipasangkan pada bagian belakang.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa