Saking seringnya camping yang diselingi dengan off-road, Binsar merasa perlu kendaraan 4x4 yang lebih mumpuni. “Supaya bisa naik level ke jalur off-road yang lebih berat, kudu bangun mobil lain lagi,” jelas Binsar,
Setelah konsultasi dengan Yuri Kusweri, Suzuki Escudo 1996 jadi pilihan Binsar. Yang akhirnya hanya tersisa body dan sasis dari Suzuki Escudo ini. Mesin dan bagian kaki-kaki sudah diracik ulang. Bengkel Dana Suspension Specialist ditunjuk sebagai eksekutor, dan Yuri kebagian jadi ‘mandor’nya.
Mesin bawaan ditukar Toyota 1KZ-TE berikut transmisi, untuk gardan dipasangi milik Toyota Land Cruiser VX80. Pemasangan gardan sekaligus merubah konstruksi suspensi menjadi 5 link-arm pada gardan depan, dan 4 link arm di gardan belakang.
Baca Juga: Pilihan Mesin Suzuki Jimny, Masih Sedarah, Namun Jauh Bikin Ngacir!
Rampung pengerjaan, Suzuki Escudo milik Binsar ini justru lebih sering terlihat di event off-road berat dan panjang seperti IOX, serta beberapa event off-road extreme adventure lainnya.
Editor | : | Nabiel Giebran El Rizani |
KOMENTAR