Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gokil! Ternyata Land Cruiser Seri 200 Ini Versi Anti Peluru!

Bimo SS - Rabu, 19 Januari 2022 | 06:45 WIB
Land Cruiser 200 Anti Peluru
Bimo SS
Land Cruiser 200 Anti Peluru

Jip.co.id - Awalnya kami tidak menyangka jika Toyota Land Cruiser 200 GX ini adalah sebuah kendaraan up armored alias kendaraan yang dibekali dengan peranti anti senjata api.

Menurut data yang ada, tipe ini merupakan tipe heavy duty yang biasanya digunakan sebagai kendaraan dinas instansi seperti PBB.

Land Cruiser 200 GX ini memakai mesin 1-VD V8 turbo 4.500 cc. Beberapa bagian penting seperti aki, kotak ECU dan lainnya dilindungi dengan lempengan besi khusus.
Bimo SS
Land Cruiser 200 GX ini memakai mesin 1-VD V8 turbo 4.500 cc. Beberapa bagian penting seperti aki, kotak ECU dan lainnya dilindungi dengan lempengan besi khusus.

Dari luar sepintas memang tidak ada yang istimewa selain snorkel yang bertengger di sisi kanan, tapi akan terlihat berbeda setelah melihat ke dalam kabin.

Pelek besi OEM ukuran 17x8 dari Land Cruiser 200 GX dibalut dengan ban Cooper Discoverer ATR 245/75R17 yang dilengkapi dengan runflat lansiran Hutchinson.
Bimo SS
Pelek besi OEM ukuran 17x8 dari Land Cruiser 200 GX dibalut dengan ban Cooper Discoverer ATR 245/75R17 yang dilengkapi dengan runflat lansiran Hutchinson.

Kondisi kabin lebih sempit dari versi standarnya, hal ini lantaran terdapat rangkaian besi yang ditanam pada lantai, pintu, atap, pilar, termasuk pintu dan firewall.

Dapat dikatakan bahwa kabin Land Cruiser 200 GX ini terdapat cangkang baja yang melindungi penumpangnya.

Kaca Land Cruiser 200 GX ini memakai bahan polycarbonate setebal 4 cm, dan hanya kaca jendela bagian pengemudi saja yang bisa dibuka selebar 10 cm.
Bimo SS
Kaca Land Cruiser 200 GX ini memakai bahan polycarbonate setebal 4 cm, dan hanya kaca jendela bagian pengemudi saja yang bisa dibuka selebar 10 cm.

Sedangkan pada setiap kaca jendelanya menggunakan polycarbonate dengan ketebalan rata-rata 4 cm.

Penambahan berbagai pelindung tersebut membawa konsekuensi bobot berkisar 4,5 ton, dimana mesin, suspensi, serta sistem rem mengalami modifikasi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa