Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jeep CJ-7 Sangar Ini Bertabur Parts Aftermarket Keluaran WARN

Bimo SS - Senin, 31 Januari 2022 | 21:45 WIB
Jeep CJ-7 Off-Road
Bimo SS
Jeep CJ-7 Off-Road

Jip.co.id - Sebagai penggemar Jeep sejati, Yusron Rendy paham betul mengenai kelabihan dan kekurangan Jeep CJ-7.

Jeep CJ-7 memiliki aura maskulin yang sangat kental, bentuknya simpel namun gagah,” ungkap Rendy.

Bemper Jeep CJ-7 ini dipasangi keluaran Warn khusus Jeep CJ-7, dipasangi juga winch WARN 9.5Ti di bagian depan.
Bimo SS
Bemper Jeep CJ-7 ini dipasangi keluaran Warn khusus Jeep CJ-7, dipasangi juga winch WARN 9.5Ti di bagian depan.

Dan itu tercermin dalam modifikasi Jeep CJ-7 kesayangannya, dimana karakter kuat pada CJ-7 tidak dihilangkan oleh Rendy.

Menurut Rendy, body merupakan identitas pertama yang menjadi jembatan Jeep post war dengan Jeep modern.

Lampu tembak yang dipasang pada pilar A Jeep CJ-7 ini dipasangi keluaran Warn tipe SOB-160.
Bimo SS
Lampu tembak yang dipasang pada pilar A Jeep CJ-7 ini dipasangi keluaran Warn tipe SOB-160.

Sedangkan sasis, mesin hingga drivetrain membentuk karakter sebuah jip modern yang tangguh, bertenaga, namun nyaman dikendarai.

Bahkan Rendy pun tetap mempertahankan mesin asli Jeep CJ-7 dan tidak menggantinya dengan mesin Jeep Cherokee seperti kebanyakan modifikator lain, supaya identitas dan cita rasa CJ-7 tetap terjaga.

Rock slider yang melindungi bagian lisplang Jeep CJ-7 ini dipasangi keluaran Warn.
Bimo SS
Rock slider yang melindungi bagian lisplang Jeep CJ-7 ini dipasangi keluaran Warn.

Sadar akan potensi dan juga kekurangannya, Rendy pun mendandani Jeep CJ-7 kesayangannya menjadi jip off-road adventure sejati.

Sejauh apapun modifikasinya, Rendy menjaga supaya tidak menjauh dari pakem yang berlaku untuk CJ-7.

Bagian kaki-kaki Jeep CJ-7 ini dipasangi ban Simex Extreme Trekker 35x10,5R15 dan pelek besi AWC.
Bimo SS
Bagian kaki-kaki Jeep CJ-7 ini dipasangi ban Simex Extreme Trekker 35x10,5R15 dan pelek besi AWC.

“Sebisa mungkin saya gunakan peranti orisinal atau aftermarket khusus untuk Jeep CJ-7,”
tutup Rendy.

Baca Juga: Suzuki Jimny Corsica Kena Sulap, Berubah Total Jadi Ala Stockman

Jeep CJ-7 ini tambah ganteng setelah dipasangi pintu ‘kuda lumping’ dan kanvas bestop model single cabin.
Bimo SS
Jeep CJ-7 ini tambah ganteng setelah dipasangi pintu ‘kuda lumping’ dan kanvas bestop model single cabin.
 

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa