Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jamboree Jeep Indonesia, Dari Kumpul Komunitas Sampai Lomba Offroad

Rindra Pradipta - Senin, 31 Januari 2022 | 19:55 WIB
Agility Offroad Competition di acara Jamboree Jeep Indonesia
DAS
Agility Offroad Competition di acara Jamboree Jeep Indonesia

Jip.co.id - Diselenggarakan 28-29 Januari 2022, 1st Jamboree Jeep Indonesia ada banyak aktifitas seru bernuansa kekompakan penggemar Jeep.

Kegiatan hari pertama dimulai dengan berdatangannya para peserta untuk melewati Jeep Gate of Pride.

Baca Juga: Penyakit Cherokee XJ Rakitan Indonesia, Jangan Pusing, Gini Solusinya!

Selanjutnya berfoto di Wall of Fame bersama kendaraan kesayangan mereka.

Kemudian secara simbolis acara dibuka tim management DAS Indonesia Motor bersama para pembina dan ketua komunitas, serta sesepuh Jeepers yang hadir.

Adapun berbagai aktifitas menarik yang sengaja dibuat untuk membangun bonding antar peserta komunitas.

Kegatan seru bersama komunitas Jeep di Jamboree Jeep Indonesia
DAS
Kegatan seru bersama komunitas Jeep di Jamboree Jeep Indonesia

Baca Juga: Jeep Wrangler JK Diesel, Ubahannya Sampai Beli Gardan Ratusan Juta

Diantaranya fun games berupa tarik tambang, lomba yel-yel antar club, bull riding, dan sebagainya.

Kegiatan di hari pertama juga dibarengi Jeep Custom Modification Contest dimana para pesertanya adalah perwakilan dari komunitas yang hadir.

Diharapkan adanya semangat modifikasi dari para Jeepers bisa ikut memacu kreatifitas dan originalitas pelaku industri aftermarket otomotif di Tanah Air.

Kegiatan di hari berikutnya tak kalah seru, peserta diajak mencicipi trek artifisial yang cuma ada satu-satunya di Indonesia di lokasi JSI Resort.

Lalu semakin seru saat diselenggarakan Jeep Agility Offroad Competition.

Jamboree Jeep Indonesia 2022
DAS
Jamboree Jeep Indonesia 2022

Yaitu sebuah kompetisi untuk melihat siapa yang mampu menyelesaikan sejumlah rintangan dengan tingkat kepresisian waktu paling tinggi.

Baca Juga: Willys Station Wagon, Ini Dia SUV Pertama di Dunia Paling Canggih

Disini peserta tidak dituntut jadi yang tercepat, tapi bagaimana dapat finish dari waktu yang sudah ditentukan dengan point maksimal.

Di dalam trek JSI Resort sudah diberikan beberapa obstacle point yang tidak boleh disentuh oleh peserta, jadi ketangkasan dan ketelitian berkendara peserta dituntut disini.

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa