Jip.co.id - Suzuki Jimny SJ410 LWB 1985 ini mengalami transformasi dengan alasan kegemaran sang pemilik terhadap dunia memancing.
“Karena harus membawa joran yang relatif panjang, yang paling pas adalah Jimny long wheelbase,” papar Koesprijantono yang akrab disapa Koes ini.
“Awalnya ini adalah sebuah Jimny 5 pintu dalam kondisi menyedihkan. Karena kondisi bodinya banyak digerogoti karat dan bobotnya yang berat, maka saya ubah menjadi Jimny 2 pintu,”
“Bodi ubahan mencontoh Caribian tanpa dilengkapi bangku belakang. Sehingga joran model apapun bisa masuk ke dalam kabin,” kekehnya.
Atap fiberglass menjadi pilihan, karena dapat menyimpan alat-alat pancing dengan perasaan lebih tenang dibandingkan menggunakan atap softop.
Atap fiberglass menjadi bagian yang menarik perhatian, sebenarnya atap ini merupakan adopsi dari atap milik Jimny Sierra yang dipanjangkan dan disesuaikan dengan kondisi rombakan bodi sang Jimny.
Koes pun ingin mesin yang lebih bertenaga dibandingkan asli Jimny yang hanya mengandalkan mesin 1000 cc, alhasil seonggok mesin G16A milik Suzuki Vitara dipasang.
Editor | : | GBRN |
KOMENTAR