Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Baru Beli, Wrangler JK Ini Langsung Dibedah, Pakai Gardan Mahal Banget

Rindra Pradipta - Rabu, 9 Maret 2022 | 07:05 WIB
No caption
No credit
No caption

Jip.co.id - Salah satu customer Widodo Teguh yang bernama Andre asal Pekanbaru - Sumatera termasuk pemilik Wrangler JK nekat.

“Begitu keluar dari showroom, Wrangler Sport SWB 2014 milik Pak Andre langsung dikirim ke Solo. Tujuannya tentu saja dimodifikasi,” jelas pria ramah ini.

Baca Juga: Jeep Wrangler JK Diesel, Ubahannya Sampai Beli Gardan Ratusan Juta

No caption
No credit
No caption

Meskipun ternyata pada akhirnya Widodo kaget karena modifikasi yang diinginkan Andre di luar dugaannya dan termasuk Wrangler JK paling ekstrem di Indonesia.

Bagaimana tidak? Bagian yang disisakan adalah sebagian bodi, sasis dan mesin. Selebihnya dipasang parts aftermarket.

Bahkan gardan asli pun ikut dicopot dan ditukar produk bikinan Currie Enterprize yang terkenal akan kualitas dan kekuatannya.

No caption
No credit
No caption

Baca Juga: Jamboree Jeep Indonesia, Dari Kumpul Komunitas Sampai Lomba Offroad

Asal tahu saja Wrangler JK ini dimodifikasi bukan untuk ikut kompetisi off-road lho.

Tapi lebih untuk mendukung hobi pemiliknya yang doyan keluar masuk hutan.

Entah nanti kalau tiba-tiba saja sang pemilik berubah pikiran dan gatal ikut kompetisi off-road. 

Biarpun banyak aksesori off-road yang terpasang seperti misalnya bumper depan-belakang, dudukan ban serep, fender dan juga tanduk depan tapi itu tak membuat bobot JK Wrangler ini bertambah berat.

Karena produk bikinan GenRight ini memakai bahan aluminium sehingga relatif lebih ringan dibandingkan bumper aksoseri pada umumnya berbahan pelat besi.

No caption
No credit
No caption

Baca Juga: Event JORC VII, Sudah Seru Sejak Scrutineering, Peserta Ratusan!

Karena aksesori yang dipasang memang diperuntukan untuk Wrangler JK maka proses pemasangannya pun relatif cepat.

Jadilah Wrangler JK berkelir merah ini tampil lebih gahar dan ganasa bagaikan hewan liar yang hidup di belantara.

Cocok banget dengan tuannya yang memang menyukai kehidupan alam bebas.

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa