Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BMW Ultima Resmi Dibuka, Fasilitas Perbaikan Tercanggih di Indonesia

Rindra Pradipta - Kamis, 17 Maret 2022 | 20:25 WIB
BMW Ultima resmi dibuka
BMW
BMW Ultima resmi dibuka

Jip.co.idBMW Group Indonesia bersama dengan PT Karya Prima Ultima resmikan pembukaan BMW Ultima.

Sebuah fasilitas perbaikan dan pengecatan  kendaraan BMW dan MINI level tertinggi dari BMW.

Baca Juga: Hati-hati Dengan BMW X7 Garapan Dahler Ini, Torsinya Badak!

BMW Approved Bodyshop menggunakan teknisi terlatih khusus, peralatan diagnostik terbaru, dan Suku Cadang Asli BMW dan MINI.

Opresional BMW Ultima merupakan level tertinggi yang mendapatkan approval dari BMW AG di Munich, Jerman.

Fasilitas bodywork  di BMW Ultima
BMW
Fasilitas bodywork di BMW Ultima

Fasilitas BMW Ultima ini berlokasi di Jl. Ciater Raya No.28A, Serpong. Berada di lokasi strategis yang memudahkan akses untuk pelanggan dari Jabodetabek.

Baca Juga: BMW Exhibition 2022 Tampilkan SAV X1 sDrive18i M Sport Terbaru

"BMW Ultima hadir dengan teknologi paling canggih dan tenaga ahli di bidangnya, sehingga jadi satu-satunya fasilitas perbaikan tercanggih kendaraan di Indonesia," ucap Peter Anugrah, President Director, PT Karya Prima Ultima.

"BMW Ultima juga jadi satu-satunya fasilitas yang dapat memperbaiki bagian kendaraan berbahan Carbon atau Carbon Fiber Reinforced Plastic,” tambah Peter.

Ragam fasilitas di BMW Ultima terdapat beberapa area, dengan detail berikut:

  • Customer Lounge di mana pelanggan dapat menunggu kendaraannya diperbaiki dengan layanan khas hotel bintang 5.
  • Reception at the Car (RATC) lokasi untuk brake test dan suspension test
  • Wheels and Tire Area yang mengakomodir proses wheel alignment, wheel balancing, dan tire changing
  • Mechanical Workbay meliputi service repair dan juga storage room (untuk new parts dan special tool)
  • Body Repair yang meliputi welding area, aluminium and carbon repair, wheels repair, car O liner frame straigthening (baik yang manual maupun computerized)
  • Paint Area yang meliputi preparation process, putty process, epoxy process, sanding process, paint mixing room, painting process, dan finisihing process.

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa