Jip.co.id - Mitsubishi Ralliart umumkan akan berpartisipasi dalam ajang Asian Cross-Country Rally pada 6-12 Agustus 2022.
Kembalinya Mitsubishi Ralliart ke ajang reli dunia ditandai dengan memperkenalkan Mitsubishi Triton sebagai senjata baru mereka.
Baca Juga: Life Adventure Jadi Konsep Baru Mitsubishi, Siap Dukung Petualang
Mitsubishi Triton ini akan digunakan tim Tant Sport, Thailand buat mengeksplorasi beragam medan ekstrem di wilayah Asia Tenggara.
Prototipe mobil reli berbasis Mitsubishi Triton ini tampil dengan nuansa khas Ralliart, baik dari sisi visual ataupun performa.
Paling mencuri perhatian tentu saja balutan livery Ralliart yang atraktif dengan skema warna tri-tone hitam, merah, dan putih.
Selain punya visual atraktif, Mitsubishi Triton ini juga memasok beberapa part off-road untuk membantunya melibas medan berat.
Mulai dari towing hook di bumper depan dan belakang, snorkel, mud flap, roll bar, dan bak yang diisi 2 roda cadangan full-size.
Keempat fender menganga Triton ini sudah dihuni pelek alumunium dengan balutan M/T ukuran besar agar lincah menjelajah lumpur.
Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport & Triton Dulang Penjualan Positif Awal Tahun
Termasuk dengan penataan ulang suspensi, sasis, dan upgrade mesin yang memastikan Triton ini mampu bertahan di kondisi ekstrem.
Sayangnya, Mitsubishi Ralliart enggan menyebutkan spesifikasi lengkap mobil reli Triton ini.
Namun yang pasti, Mitsubishi berusaha all out dengan membawa teknisi-teknisi terbaik dari Ralliart, seperti Hiroshi Masuoka.
Pria yang menjabat sebagai penasehat teknis ini diketahui adalah legenda Dakar Rally yang berhasil meraih juara 2 kali pada 2002 dan 2003
Editor | : | GBRN |
KOMENTAR