Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Katana Long Wheel Base, Dari Blusukan Jadi Harian Klimis

Bimo SS - Kamis, 31 Maret 2022 | 20:20 WIB
Suzuki Katana LWB
Dok. JIP
Suzuki Katana LWB

Jip.co.id - H. Ischak Tohir tidak bisa berbuat apa-apa setelah anak-anak tercinta meminta Katana Long kesayangan miliknya untuk dipergunakan sebagai kendaraan harian.

“Kami senang dengan Katana milik ayah ini karena lapang dan bentuknya tidak ketinggalan jaman,” terang Dinda Akmalia Permata sang putri sulung.

Dasbor Suzuki Katana LWB dilabur cat khusus plastik, terlihat seperti warna orisinal pabrikan.
Dok. JIP
Dasbor Suzuki Katana LWB dilabur cat khusus plastik, terlihat seperti warna orisinal pabrikan.

“Walau wujudnya sebuah jip, namun tetap nyaman untuk harian, tidak cengeng dan masih bisa diajak untuk light off-road,” sahut Tika Sarah Permata sang adik.

Melongok ke masa silam, Suzuki Katana keluaran 1991 ini merupakan jip kesayangan pria yang biasa disapa H.Is ini sering kali dipergunakan untuk menjelajahi medan-medan off-road.

Ada rasa bersalah hinggap di hati H. Is jika menyerahkan Jimny bersasis panjang ini begitu saja.

Jok Suzuki Katana Long dipasangi copotan sedan dan diretrim warna coklat kombinasi.
Dok. JIP
Jok Suzuki Katana Long dipasangi copotan sedan dan diretrim warna coklat kombinasi.

“Supaya mulus, maka terlebih dulu saya minta waktu untuk ‘membereskan’ jip ini sebelum diserahkan pada mereka,” akunya.

Yang paling utama, interior harus nyaman saat dipakai harian. Jok di retrim memakai kulit sintetis perpaduan warna coklat muda dan coklat tua.

Bahkan hingga ke trim, karpet sampai plafon diselaraskan warnanya, H. Is juga tidak melupakan dasbor supaya selaras dengan warna interior.

Peremajaan pada eksterior Suzuki Katana Long juga dilakukan, seperti cat ulang dan mengganti atap model trepes.
Dok. JIP
Peremajaan pada eksterior Suzuki Katana Long juga dilakukan, seperti cat ulang dan mengganti atap model trepes.

Dasbor plastik bawaan Suzuki Katana ikutan di cat warna coklat, makin menambah kesan cerah dan mewah pada interior Suzuki Katana LWB ini.

Baca Juga: Suzuki Katana Balap Ubah Jadi Versi Sierra Setelah Hancur Lebur

 

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa