Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Mitsubishi Pajero Sport Bekas 2010, Big SUV yang Gagah Cocok Dipakai Mudik

GBRN - Senin, 18 April 2022 | 13:23 WIB
MItsubishi pajero Sport
Dok. Otomotif Group
MItsubishi pajero Sport

Jip.co.id - Mitsubishi Pajero Sport pertama hadir di Indonesia pada 2009.

Saat diluncurkan Mitsubishi Pajero Sport memiliki pilihan penggerak 4x2 dan 4x4, dengan varian Super Exceed dan GLS.

Mesin Mitsubishi Pajero Sport menggunakan kode 4D56 2.5L DI-D DOHC Common Rail Turbocharged & Intercooled.

Kemampuannya menjelajah beragam medan, mulai dari naik turun gunung dan masuk keluar hutan, sampai sekadar city touring membuat Pajero Sport banyak dicintai penggemar SUV.

Mitsubishi Pajero Sport mendapat respons bagus di Indonesia.

Baca Juga: Biar Tidak Terlihat Culun, Coba Tambahkan Part Ini di SUV Kesayangan

Bahkan Mitsubishi Pajero Sport keluaran pertama ini masih menjadi mobil incaran di bursa mobil bekas.

Walau begitu, Anda mesti tetap teliti saat akan membeli Mitsubishi Pajero Sport keluaran pertama ini.

Periksa apakah ada rembesan oli dari celah-celah mesin.

Pastikan pula perpindahan gigi transmisi masih bekerja halus dan tidak ada gejala mengentak yang terlalu kasar.

Baca Juga: Mudah Banget Cirikan Sokbreker Rusak, Bisa Lihat Tanda Ini Loh!

Periksa jika ada gejala bunyi aneh dari bagian kaki-kaki.

Maklum kemampuan off-road Mitsubishi Pajero Sport membuatnya banyak diandalkan untuk aktivitas keluar-masuk hutan atau naik-turun gunung.

Konsekuensinya, bagian kaki-kaki bekerja ekstra yang membuat umur pemakaian berkurang.

Nah, berikut ini harga terkini Mitsubishi Pajero Sport bekas tahun 2010 di wilayah Jakarta pada April 2022.

Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x2 A/T 2010 Rp 200 juta

Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x2 M/T 2010 Rp 190 juta

Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x4 A/T 2010 Rp 300 juta

Mitsubishi Pajero Sport GLS 4X2 M/T 2010 Rp 200 juta

Daftar harga Mitsubishi Pajero Sport 2010 ini diambil dari kanal Pricelist GridOto.com.

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa