jip.co.id - Suzuki Jimny JB33 atau sering disebut dengan Jimny Wide ini memang terbilang jarang populasinya di Indonesia.
Bahkan jarang sekali yang dimodifikasi untuk keperluan extreme off-road, hingga hanya menyisakan sedikit parts aslinya.
Tapi berbeda cerita dengan Suzuki Jimny wide yang satu ini, bagian kaki-kaki sudah diubah total supaya lebih kuat dipakai off-road.
Buat Rudi Marfianto, Jimny Wide miliknya ini tak segan dipotong habis demi untuk melampiaskan hobi off-roadnya.
Bagian body dirombak mengikuti body Jimny JB43 soft top supaya ringkas saat off-road dan dipasangi kanvas.
“Supaya beda dengan lainnya, saya rubah jadi soft top,” ujar Febi dari bengkel Suzuki 4x4 Drivetrain, Bandung.
Mesin masih G13BB bawaan Jimny JB33, begitu juga dengan transmisi dan transfercase nya.
Editor | : | GBRN |
KOMENTAR