Jip.co.id - Rudi Hermawan memang punya cerita yang dalam dengan sebuah Land Cruiser FJ40.
Sosoknya sudah dekat Land Cruiser FJ40 sejak masa kecilnya.
"Dulu, orang tua saya cuma punya kendaraan Land Cruiser FJ40. Dan ini jadi kendaraan kami sekeluarga," kenang masa kecil Rudi.
Karena sudah kemana-mana pakai 4x4 legendaris Toyota ini, akhirnya Rudi punya ikatan batin cukup kuat.
"Pertama kali belajar mobil saja saya pakai FJ40, sampai buat balapan liar ya juga pakai FJ40," celetuk Rudi.
Bahkan hingga akhirnya terjun dalam kompetisi offroad, Rudi pun duduk di kabin FJ40.
Baca Juga: Toyota Land Cruiser Prado Berani Tampil Beda, Lebih Agresif Kena Sentuhan Ajaib Jaos
"Jaman dulu beli FJ40 cuma 3 juta, mobil ini masih murah. Jadi beli beberapa untuk dipakai balap offroad," kata Rudi.
Nah saat ini, Rudi mulai mengumpulkan kembali Land Cruiser FJ40 dari berbagai jenis.
Mulai dari FJ40 kondisi orisinil, modifikasi offroad, FJ40 langka dan FJ40 yang dibiarkan kondisinya buluk.
Seperti salah satu FJ40 berbadan bonyok miliknya ini, kondisinya dibiarkan penuh karat dan penyok.
"Walau kondisinya bonyok begini, tapi panel bodinya masih pada lempeng, tidak ada dempul. Justru saya sengaja memperlihatkan perjalanan sejarahnya," ucap offroader senior Khesena Bogor ini.
Penasaran seperti apa Rudi dengan Land Cruiser FJ40 tahun 1978 bonyok miliknya?
Tonton video JIP TV dibawah ini ya...
Editor | : | GBRN |
KOMENTAR