Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Macam-macam Dengan Toyota Fortuner Lawas Ini, Bisa Bikin Rival Khawatir

GBRN - Senin, 12 September 2022 | 17:45 WIB
Modifikasi Toyota Fortuner lama bertenaga 800 dk
Xo-autosport
Modifikasi Toyota Fortuner lama bertenaga 800 dk

Jip.co.id - Meski tampangnya terlihat biasa, Toyota Fortuner generasi lama ini ternyata sudah engine swap agar lebih bertenaga.

Dibalik kap mesinnya kini mendekam unit berkode 1UZ-FE berkapasitas 4.000 cc yang diambil dari Toyota Crown.

Selain ganti jantung pacu, serangkain upgrade juga dilakukan pada mesin untuk mengejar performa yang lebih bengis.

Komponen yang paling terlihat adalah pasokan turbocharger kembar berukuran jumbo yang menggunakan lansiran Borgwamer Boosted EFR 7670.

Toyota Fortuner lama sudah engine swap pakai mesin 1UZ-FE 4.000 cc
Xo-autosport
Toyota Fortuner lama sudah engine swap pakai mesin 1UZ-FE 4.000 cc

Kemudian ada tambahan lagi upgrade lain dengan pasokan piston baru, camshaft, connecting rod, dan juga injector Bosch 1.600cc.

Untuk mendinginkan mesin ada turbo intercooler baru, plus mapping ulang ECU dari Link Thunder.

Dengan racikan mesin baru tersebut, Toyota Fortuner lama diklaim ini sanggup menyemburkan tenaga sebesar 800 dk. Jelas bagai bumi dan langit.

Bandingkan dengan Pajero Sport facelift (4x2) AT misalnya yang bermesin 4N15 MIVEC, unit turbodiesel berkapasitas 2.442cc dengan tenaga 178 dk, jelas berbeda jauh bukan?

Pun dengan tenaga standar Fortuner dari mesin 2GD-FTV yakni unit turbodiesel 2.400cc yang memilki tenaga 147 dk dan torsi maksimal 367 Nm.

Baca Juga: Toyota Fortuner Ini Jadi Makin Ganteng Karena Body Kit

Modifikasi Toyota Fortuner lama asal Thailand ini simpan tenaga 800 dk
Xo-autosport
Modifikasi Toyota Fortuner lama asal Thailand ini simpan tenaga 800 dk

Sektor kaki-kaki pun ikut dioptimalkan memasok shock absorder depan Aztec dan belakang Tanabe dengan coil spring TRD.

Peleknya juga ikut diganti pakai Cosmis XT-005R ukuran 20 inci dengan lebar depan 9,5 inci dan belakang 10,5 inci. 

Sistem pengereman juga tak luput diupgrade pakai Brembo 6 pot + disc 380 mm dan belakang caliper 4 pot + disc 350 mm.

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa