Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Kelebihan Dan Kekurangan Dari Locker Las Saat Dipakai Off-Road

Bimo SS - Jumat, 30 September 2022 | 21:05 WIB
Utilitas Locker Las
Bimo SS
Utilitas Locker Las

Jip.co.id - Untuk menjaga traksi roda saat off-road, salah satu trik nya adalah dengan jurus locker las, yaitu mengelas side gear supaya roda kanan dan kiri bagian belakang berputar bersamaan.

Selain murah, locker las juga tergolong minim perawatan. Tidak memerlukan oli khusus layaknya LSD (Limited Slip Differential).

Namun untuk meyakinkan kondisinya, ada baiknya dilakukan pengecekan rutin.

“Jika las-lasanya mulai longgar, sebaiknya dilakukan penambalan lagi”, Saran Totok Nugroho, off-roader spesialis Suzuki Jimny.

Sedangkan nilai minusnya, dikarenakan kedua sisi roda bergerak selaras dan berbarengan secara permanen, maka berdampak pada ban yang cepat habis.

Dan tidak disarankan untuk penggunaan harian, karena karakter kendaraan akan berubah.

Side gear rawan rompal jika jarang diperiksa kondisinya
Bimo SS
Side gear rawan rompal jika jarang diperiksa kondisinya

Dan efek lainnya dengan locker las, beberapa bagian gardan akan terdampak. Karena kehilangan fungsi differential, as roda pun rawan patah. Begitu juga dengan side gear itu sendiri.

“Jika hentakan tidak cukup kuat mematahkan as roda, maka spline pada side gear yang akan kalah”, tutup Totok.

Baca Juga: Modifikasi Jip, Jeep Cherokee Sang Pelengkap Hobi Outdoor

Editor : GBRN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa