Modelnya beragam, mulai hanya minimalis, hingga tersedia model dengan tempat untuk winch, lampu tambahan hingga high lift jack.
Harganya bervariasi, mulai dari Rp 3,5 hingga 6 juta, tersedia untuk SUV dan double cabin populer di Indonesia.
Tak hanya bumper depan, bumper belakang juga tersedia.
Desainnya juga bervariasi dari yang minimalis hingga berikut dudukan tire hanger atau jerry can, harganya tak berbeda jauh dari harga bumper depan.
Overfender
Selain bumper, untuk meningkatkan tampilan, aplikasi overfender juga mampu membuat tampilan lebih maskulin.
Desain overfender juga sangat bervariasi, mulai dari tipis hingga desain ala bolt-on dengan baut rivet.
Bahannya sendiri menggunakan fiberglass atau plastik ABS, harganya pun bervariasi, mulai dari Rp 2 hingga 4 jutaan.
Sokbreker alternatif
Penggantian sokbreker standar tipe oli dengan sokbreker tipe gas bertujuan untuk mendapatkan peredaman lebih baik serta menunjang sektor estetikanya.
Editor | : | GBRN |
KOMENTAR