Kaki Kekar & Tangguh

Kamis, 18 Mei 2017 | 20:00 WIB

JIP - Semakin berat spesifikasi jip off-road yang diinginkan, maka sangat disarankan untuk mengupgrade gardan. Terlebih, saat tunggangan off-road kita mengalami perubahan spesifikasi dari standarnya. Seperti mengubah ukuran ban, menambah tenaga mesin, bobot kendaraan bertambah berat, dan beban kondisi trek. Hitungan kekuatan gardan dari pabrik kendaraan pasti gak akan memadai lagi kapasitasnya.

Imbasnya, risiko kerusakan pada gardan akan semakin besar. Dan sudah jadi hal lumrah, tunggangan off-road diupgrade gardannya dengan perangkat heavy duty. Gardan OEM (Original Equipment Manufacturer) yang tadinya lemah, pun jadi lebih tangguh untuk off-road. Bahkan untuk langkah lebih ekstrem, tak sedikit off-roader mengganti gardan original tersebut dengan produk gardan aftermarket.

Namun gardan OEM juga menjadi favorit untuk dipasangkan pada mobil lain, dengan alasan efisiensi, hingga mengejar kekuatan yang sudah terukur dengan presisi di pabrikan. Untuk itu, kami juga memberikan pilihan favorit gardan OEM berikut ini.

Dana 44

Salah satu gardan paling populer di kalangan penggemar jip. Dana 44 digunakan di berbagai merek dan model. Di Indonesia, Dana 44 digunakan Jeep CJ, Wrangler (XJ, TJ dan JK), Cherokee dan Grand Cherokee. Bahkan di luar negeri, beberapa model Ford Bronco, F-series dan Chevrolet Blazer juga menggunakan Dana 44. Dana 44 terkenal lantaran ketangguhannya dan teruji lebih dari 50 tahun.

Salah satu gardan paling populer

Dana 60

Dana 60 pertama kali digunakan pada dekade ’70-an oleh Jeep, Chrysler, Dodge, Chevrolet dan Ford. Aplikasi umumnya pada jip dan pikap. Dana 60 juga banyak tersedia versi aftermarketnya, dengan penggunaan bahan chromolly, locker atau limited slip differential. Dana juga melansir Super 60 atau S 60 untuk gardan depan dengan as roda dan rack & pinion lebih tebal dan kuat.

Dana 70

Versi heavy duty dari Dana 60 ini umumnya digunakan untuk truk medium. Dana 70 memang diproduksi untuk gardan belakang, meski ada beberapa produksi terbatas untuk gardan depan. Keunggulannya adalah Dana 70 sudah menganut full floating yang lebih kuat, selain itu ban masih bisa berjalan ketika as roda patah.

GM 12-Bolt

Popular digunakan di light truk atau pikap. Cukup tangguh dengan konstruksi semi floating. Ketersediaan aftermarket juga cukup banyak dengan opsi as roda lebih tebal dengan penambahan locker atau limited slip differential.

Popular digunakan di light truk atau pikap

GM 14-Bolt

Versi heavy duty dari gardan buatan General Motors. Sudah menganut full floating. Desain pinion bearing juga lebih besar yang memungkinkan untuk menggunakan ban dengan ukuran lebih besar. Bahkan beberapa jip dan truk enthusiast di Amerika kerap menggunakan gardan Gm 14-Bolt ketika ingin menggunakan ban dengan ukuran hingga 44 inci.

Ford 9 Inch

Terkenal dengan kekuatannya untuk menyalurkan tenaga bengis. Ford 9 inch tak hanya populer di kalangan penyuka jip, namun juga di mata hot rodder dan dragster. Hampir semua komponen di Ford 9 inch dibuat lebih besar dan tebal, mulai dari as roda hingga ring pinion serta bearing-nya.

komponen di Ford 9 inch dibuat lebih besar dan tebal

Toyota

Gardan Toyota memang tak terbantahkan sebagai paling favorit di kalangan jip enthusiast. Tangguh serta ketersedia komponen yang melimpah menjadi kunci kesuksesannya. Namun yang paling favorit tak lain adalah gardan Toyota generasi FJ40 dan FJ80. Di Indonesia, gardan FJ40 sangat legendaris lantaran tangguh, mudah perawatan dan spare part-nya. Sementara di Amerika, gardan FJ80 sangat populer digunakan baik untuk menopang tubuh jip bongsor maupun mengirimkan torsi bengis.

Gardan FJ40

Gardan portal Volvo dan Unimog

Gardan portal menggunakan tambahan gir reduksi pada kedua ujung dan as rodanya. Sehingga as roda tak langsung berhubungan dengan roda. Susunan gear pada ujung gardan ini memberikan penambahan tinggi secara otomatis. Sehingga ground clearance menjadi lebih tinggi tanpa harus melakukan suspension lift. Bonggol gardan pun menjadi lebih tinggi posisinya. Selain mampu memberikan tinggi secara spontan, gardan portal memiliki keunggulan lainnya, yakni beban as roda dan differential menjadi lebih ringan. Di Indonesia, gardan portal milik truk militer Volvo atau Unimog menjadi pilihan yang paling banyak ditempuh.

AFTERMARKET

Jika ingin naik kelas, gardan aftermarket tersebut memang dirancang untuk trek off-road ekstrim. Menggunakan bahan lebih kuat, pun dengan ukuran yang lebih besar dari gardan standar. Beberapa aftermarket khusus membuat gardan kendaraan 4x4 yang banyak digunakan, seperti Jeep dan Toyota misalkan. Bahkan, beberapa produk membuat khusus untuk kendaraan off-road custom, seperti tubular atau buggy.

SpiderTrax

Ini adalah salah satu gardan aftermarket andalan kendaraan buggy atau tubular, yang berlaga di King of the Hammers (KOH). Dirancang siap disiksa di trek ekstrem, karena menggunakan material kuat chromoly. Rumah gardan atau axle housing dibuat untuk Center Gear ukuran 9” dan 10”, lansiran SpiderTrax. Bahkan anda dapat memesan gardan ini secara custom, sesuai keinginan. Motonya adalah Get ready to go fast, get ready to win!

Currie Enterprises

Tidak hanya off-road, Currie Enterprises juga membuat gardan untuk kendaraan American Muscle. Untuk off-road, Currie lebih dikenal dengan jenis gardan RockJock. Ini adalah jenis gardan high pinion dengan bonggol gardan yang sedikit menghadap keatas, untuk ground clearence lebih baik. Produk Currie rata-rata bolt-on untuk kendaraan 4x4 asal Amerika seperti Jeep, Ford, Dll.

Torq Motorsport

Torq adalah gardan custom yang sudah diuji dalam pertarungan sengit di KOH. Axle housing gardan Torq menggunakan bahan chromoly untuk konstruksi yang kokoh. Dikerjakan menggunakan laser cut dan mesin CNC agar hasilnya presisi. Sedangkan untuk Center Gear, Torq pakai ukuran 10.5”, dan terbukti tujuh tahun tidak pernah rusak disiksa di event KOH.

Diamond Axles

Rancangan gardan ini dibuat untuk kendaraan rock crawler. Dengan konstruksi gardan kuat dan menghasilkan ground clearance lebih baik. Bentuk bonggol axle housing seperti potongan berlian. Diamond Axles merancang gardan ini bolt-on dengan part gardan OEM, seperti Toyota Land Cruiser mulai dari seri 40, 60, dan 80, gardan Nissan Patrol, atau gardan kendaraan Amerika dari Dana 44, dan 60.

Dynatrac Portal Axle

Gardan lansiran Dynatrac ini banyak diproduksi untuk kendaraan 4x4 asal Amerika, seperti Jeep. Agar punya ground clearance lebih baik, Dynatrac kerja sama dengan AxleTech International Motorsports (AIM), menghasilkan tipe gardan Dynatrac Portal Axle. Gardan ini pun punya ground clearance lebih baik dari kendaraan off-road yang pakai ban ukuran 44”.