Warning! Keenakan Upgrade Mobil Off-Road, Kantong Bisa Jebol

Indra Aditya - Senin, 30 April 2018 | 21:29 WIB

Jimny JB32 idaman sejak lama (Indra Aditya - )

JIP.CO.ID – Doyan modifikasi jip atau off-road di alam bebas, harus direncanakan dengan baik bila tidak mau kantong jebol.

Setiap orang pencinta jip tahu persis, upgrade punya kenikmatan tersendiri selain mengemudi di alam bebas.

Kadang malah lebih antusias upgrade mobil daripada off-road itu sendiri.

Saat situasi tidak terkendali, bisa kena audit dari ibu negara (istri).

Yang sering kami sarankan adalah melakukan riset sebelum upgrade.

Misalnya riset via online dengan melihat forum-forum yang bertebaran di dunia maya.

(BACA JUGA: Kegunaan Bushing Arm Pada Kaki-kaki mobil)

Cara yang lebih efektif adalah ikut komunitas kendaraan sejenis atau komunitas off-road.

Semua ini sangat membantu yang akhirnya upgrade jadi lebih efektif.