Modifikasi Suzuki Katana GX 1997 Yang Gagal Move On

Nabiel Giebran El Rizani - Selasa, 19 Juni 2018 | 17:00 WIB

Suzuki Katana GX 1997 (Nabiel Giebran El Rizani - )

Namun tetap dengan napas ala Jimny, Cefiro memilih jalur sedikit berbeda.

Pilihannya justru jatuh pada Suzuki Katana GX keluaran tahun 1997.

Alasannya, kondisi Katana dinilai lebih baru dan fresh.

“Susah cari Jimny yang masih bagus dan pasti bekas dipakai kompetisi. Toh yang dipakai cuma bodi dan sasisnya saja,” ujar Cefiro.

Pelek Allied Racing dengan beadlock berukuran 15x7 inci ini ganteng banget, terlebih dilapisi ban Simex Extreme Trekker berukuran 31 inci
Dan benar saja, Katana ini dibangun serius oleh Cefiro demi menyalurkan hasratnya untuk terjun di adventure.

(BACA JUGA: Katanya Oli Bisa Basi, Benar Atau Tidak Ya?)

Modifikasi yang dilakukan lebih kepada plug and play.

Sehingga, tidak menyulitkan sekaligus mudah untuk diperbaiki jika terjadi kerusakan saat diajak adventure sekalipun.

Dan dengan bodi mungil Katana, Cefiro lebih suka dengan kelincahannya, terlebih kini tenaganya pun sudah jauh lebih besar lewat mesin milik Suzuki Vitara.

Kabin berhiaskan roll cage custom, jok bucket seat custom dengan model ala MasterCraft dan cargo barrier untuk safety ketika kabin belakang penuh dengan barang dan rak
Selain itu, kaki-kakinya kini pun sudah menggunakan sepupunya, yakni Suzuki Samurai yang lebih kekar dan kuat untuk diajak adventure.

Ketika rampung, kesaktian Katana ini sudah terbukti dengan mengikuti beberapa ajang offroad adventure di Jawa Timur.

Tampilan samping dan belakang
Spesifikasi Suzuki Katana GX 1997

Mesin : Suzuki Vitara G16A 1.500 cc.
Karburator : Weber 2 laras 38 mm
Engine mounting : Low Range
Kem : Isky Racing 2720
Transmisi : Suzuki Samurai 5 percepatan
Bullbar : custom
Lampu : Dick Cepek 7 inci
Bodi : Konversi Suzuki Jimny, gril Suzuki Jimny Caribian, custom plat jendela samping dan belakang.
Winch : Warn 9.5XP & Warn Vantage 4000
Pelek : Allied Racing beadlock 15x7 inci
Ban : Simex Extreme Trekker 31 inci
Suspensi : Sokbreker Pro Comp, per Jeep Wrangler YJ, anting Trail Tough
Gardan : Suzuki Samurai + limited slip OS Giken 1,5 way