Sewa Jip di Bromo, Ini Alasan Kenapa Banyak Toyota Land Cruiser FJ40

Harry - Jumat, 28 Desember 2018 | 11:22 WIB

Jip Bromo (Harry - )

Jip.co.id-Wisata di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), Jawa Timur merupakan surga jip Toyota Land Cruiser FJ40.

Pasalnya, dari lebih 1.000 unit mobil jip untuk mengantarkan wisatawan kebanyakan adalah Toyota Land Cruiser FJ40.

“Tapi paling banyak jumlahnya itu ada di Probolinggo, sekitar 700-an unit mobil,” kata Wardoyo, salah satu pengemudi jip yang ditemui jip.co.id.

Saat ini terdapat 4 paguyuban jip Bromo yang berada di wilayah Lumajang, Malang, Pasuruan dan Probolinggo.

Di ke-4 wilayah itu menjadi pintu masuk wisatawan menuju Kawasan Gunung Bromo.

Harry/Gridoto.com
Jip Bromo

(Baca Juga : Biaya Naik Jip Toyota Land Cruiser FJ40 di Bromo, Harga Terbaru Nih)

“Unit Toyota Land Cruiser FJ40 yang banyak dipakai di sini ada tahun 1970-an sampai 1980-an,” sambung Wardoyo.

Tak heran jip ini banyak dipakai karena tahun 1970-1980 merupakan periode dijualnya Toyota Land Cruiser FJ40 di Indonesia.

Waktu itu, Toyota Land Cruiser FJ40 menjadi salah satu jip laris yang banyak dibeli konsumen.