Mitsubishi Xpander Versi SUV, Terungkap Bocoran Spesifikasinya

Dwi Wahyu R. - Kamis, 7 November 2019 | 09:05 WIB

Foto teaser varian SUV dari Mitsubishi Xpander alias Xpander Cross (Dwi Wahyu R. - )

Aditya Pradifta
Mitsubishi Xpander AP4, mobil rally kekinian tanpa foglamp besar di depan

(Baca Juga: Wow, Bobot Mitsubishi Xpander AP4 Terpangkas Hingga Ratusan Kilogram)

Material dan warna side body moulding ini sama dengan overfender.

Selain fungsi estetika, overfender dan side body moulding model ini mampu melindungi bodi lecet dari cipratan kerikil saat melibas jalan light off-road.

Bagian moncong depan paling banyak rombakan, meski masih mencirikan Xpander yang saat ini, namun desain gril dibuat berbeda.

Lubang gril lebih besar dengan aksen tonjolan untuk mempertegas kesan SUV, warnanya tak lagi krom biasa tapi black chrome.

Bagian bawah bumper depan juga berbeda, kini hanya ada 3 lubang di bumper guard bawah (sebelumnya ada 4 lubang).

Radityo Herdianto/Gridoto.com
Mesin Mitsubishi Xpander

(Baca Juga: Ini Dia Tujuan Rifat Sungkar Ikut Reli Pakai Mitsubishi Xpander)

Desain rumah foglamp juga dibuat kotak menyatu dengan bumper, terlihat lebih solid dan seirama dengan bentuk rumah headlight.